Beranda Berita Subang Vaksinasi di Subang Capai 27,42 Persen Hingga Pertengahan September

Vaksinasi di Subang Capai 27,42 Persen Hingga Pertengahan September

e9301e59892c4593e764c2b2724d84ba.jpg

KBRN, Subang: Dari target kurang lebih 1,3 juta orang Subang yang wajib di vaksin, Dinas Kesehatan Kabupaten Subang mencatat hingga Kamis (16/9/2021) ini, baru 340 ribu orang, atau sekitar 27,42 persen.

“Sampai hari ini, kita sudah memvaksin sekitar 340 ribu orang, atau 27,42 persen pemduduk Subang, dari berbagai cakupan kelompok wajib vaksinasi,” ujar dr. Maxi kepada RRI di Subang, Kamis (16/9/2021).

BACA JUGA:  Sarana dan Prasarana SMP di Subang Butuh Perhatian: Fokus Perbaikan Ruang Kelas Rusak

Sementara stok vaksin sendiri Maxi, kemarin Subang mendapatkan pasokan 13.100 dosis vaksin, dan hari Kamis ini juga mendapatkan kiriman sebanyak 14 ribu dosis, sehingga total stok vaksin di Subang saat ini diangka 27 ribu dosis lebih.

“Mudah-mudahan saja pasikan vaksin kita ini, semakin hari semakin bertambah, sehingga masyarakat tidak lagi khawatir akan kekurangan vaksin vaksin,” tegasnya.

BACA JUGA:  416 Kendaraan di Subang Terjaring Menunggak Pajak

Kadinkes berharap, ketika stok vaksin stabil, kondisi vaksinator juga stabil, sehingga dapat melayani masyarakat dengan baik. 

“Harapannya sih mempersembahkan vaksi ini, setiap hari lah bisa terlayani dengan baik, In Syaa Alloh, target kita bisa cepat tercapai,” tandas Maxi.