Beranda blog Halaman 1574

KKP Akan Terapkan Kebijakan Penangkapan Ikan Terukur

bf9368e3f78341265e80a2c45ec49281.jpg

KBRN, Jakarta: Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) segera menerapkan kebijakan penangkapan ikan secara terukur pada Wilayah Pengelolaan Perikanan Negara Republik Indonesia (WPPNRI) termasuk Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE).

Awal tahun depan, ditargetkan kebijakan tersebut sudah menjadi acuan pengelolaan subsektor perikanan tangkap di Indonesia. 

“Model (penangkapan terukur) ini sudah kita hitung sedemikian rupa, saya minta dukungan Irjen untuk tata kelolanya supaya tidak keliru, payung hukumnya seperti apa, supaya Januari 2022 sudah bisa kita jalankan, karena kita ingin Rebound,” ujar Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono dalam dialog interaktif KKP Bincang Bahari, Selasa (21/9/2021).  

Trenggono menjelaskan, kebijakan strategis memiliki banyak tujuan. Mulai dari pemerataan pertumbuhan ekonomi, peningkatan kesejahteraan nelayan dan para anak buah kapal (ABK), modernisasi subsektor perikanan tangkap dengan terciptanya pelabuhan yang bersih dan ramah wisatawan, hingga meningkatkan daya saing produk perikanan di pasar dunia. 

Melalui kebijakan terukur ini, Trenggono juga ingin menegaskan bahwa Indonesia dalam melawan illegal fishing tidak sekadar menangkap pelaku illegal fishing, tapi juga mengelola sumber daya perikanan secara berkelanjutan sesuai dengan prinsip ekonomi biru. 

“Saya berpikir kenapa kita masih dibicarkan mengenai IUU Fishing, padahal kita sudah sering menangkap kapal-kapal pelaku illegal fishing. Saya pikir, saya evaluasi. Ternyata yang dimaksud IUU Fishing itu bukan hanya ruang perikanan kita yang diambil oleh pelaut luar, tapi juga di dalam negeri sendiri penangkapan kita masih menggunakan cara-cara yang kurang baik,” paparnya. 

Akan ada tiga zonasi penangkapan sesuai skema penangkapan terukur. Meliputi zonasi penangkapan untuk industri, zonasi penangkapan untuk nelayan lokal, dan zonasi untuk spawning ground sebagai upaya menjaga keberlanjutan populasi perikanan di Indonesia.   

Pada zonasi penangkapan diatur pula kuota ikan yang boleh ditangkap,  yang terdiri dari penangkapan ikan untuk industri, nelayan tradisional dan kuota untuk hobi atau wisata. Dalam menentukan komposisi kuota, KKP berpegang pada hasil kajian Komnas Kajiskan, sehingga keputusan yang diambil berdasarkan saintifik. 

Dengan adanya pembagian zonasi dan kuota, Menteri Trenggono memastikan kebijakan penangkapan menguntungkan semua pihak, baik pelaku usaha skala besar, nelayan lokal, hingga pemerintah daerah.

Sebab kebijakan ini mengatur pendaratan ikan tidak lagi berpusat di Pulau Jawa melainkan di pelabuhan-pelabuhan yang tidak jauh dari area penangkapan. Dengan demikian, perekonomian di daerah penangkapan dan sekitarnya yang selama ini berjalan lambat, bisa lebih menggeliat. 

Berdasarkan rencana, kebijakan penangkapan terukur akan diimplementasikan pertama kali di di wilayah Timur Indonesia meliputi WPPNRI 718, 717 dan 715.

“Putaran (ekonomi yang dihasilkan) itu sekitar Rp124 trilun per tahun. Kemudian akan ada penambahan tenaga kerja di WPPNRI. Kebutuhan tenaga kerjanya, awak kapalnya bisa lebih dari 200 ribu orang,” papar Menteri Trenggono. 

Implementasi penangkapan ikan terukur akan disertai dengan pengawasan yang lebih ketat. Selain patroli oleh kapal-kapal dan pesawat Pengawas Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP), KKP akan mengandalkan teknologi satelit. Setiap kapal penangkap ikan yang beroperasi di WPPNRI dan ZEE wilayah Indonesia harus dilengkapi dengan Automatic Identification System (AIS) dan Vessel Monitoring System (VMS). 

Kemudian sarana dan prasarana di pelabuhan perikanan juga akan ditingkatkan kualitasnya oleh KKP. Sebab melalui penangkapan ikan terukur ini, Menteri Trenggono ingin pengiriman produk perikanan ke luar negeri tidak lagi harus melalui Jakarta atau kota-kota besar di Jawa dan Bali tapi bisa langsung dari pelabuhan di wilayah Timur Indonesia. 

Trenggono mengatakan, melalui kebijakan penangkapan ikan terukur ini diharapkan kualitas produk perikanan yang dihasilkan Indonesia memiliki daya saing tinggi di pasar internasional. Sebab cara penangkapan dan pengolahannya sesuai dengan standar sehingga kondisinya terjaga sampai ke tangan konsumen. 

“Ini yang kita lakukan sebenarnya untuk kepentingan masyarakat dan pelaku usaha perikanan itu sendiri. Supaya teratur dengan baik. Kemudian bagaimana kita bisa dipandang oleh internasional mengenai produk kita,” pungkasnya.

JD.ID Perkenalkan Kembali Kanal Customer Care Pada Aplikasi Instagram

JD.ID-Care.jpg

suarasubang.com – Dalam rangka mewujudkan misi utama perusahaan untuk menghadirkan kebahagiaan sebelum, sesaat, bahkan setelah berbelanja bagi para pelanggan setia, pada hari ini, JD.ID hendak kenalkan kembali kanal customer care pada aplikasi Instagram. Dengan nama akun @jdidcare, JD.ID dapat sapa konsumen secara lebih cepat, lebih dekat, dan lebih tanggap.

Menyukakan hati para pelanggan tidak melulu dengan memberikan diskon dan promo. Sebuah platform e-commerce disyaratkan memiliki kanal pelayanan pelanggan atau yang sering dikenal dengan istilah “customer care” untuk menjawab masukan, tanggapan, serta pertanyaan yang muncul dari konsumen. Dengan menghadirkan layanan customer care yang cakap, platform e-commerce dapat memberikan kenyamanan bagi para pelanggan, sehingga pengalaman berbelanja & bertransaksi mereka menjadi lebih berkesan, dan memenuhi ekspektasi mereka. Selain itu, dengan terbentuk-nya suasana komunikasi yang efektif & positif dengan para konsumen, layanan customer care juga dipandang dapat menjadi motor pendorong kemajuan bisnis sebuah perusahaan dan jasa, termasuk di dalam-nya perusahaan e-commerce.

JD.ID, sebagai perusahaan e-commerce terdepan Indonesia, hadir dengan berbagai macam kanal customer care, dengan tujuan untuk menjawab kebutuhan para konsumen dengan cepat & tanggap. JD.ID percaya bahwa dengan kelengkapan kanal customer care (kanal customer care yang tersedia di banyak platform), JD.ID dapat menghadirkan kemudahan bagi para konsumen, juga kebebasan bagi mereka untuk memilih mana kanal customer care yang paling sesuai dengan kebutuhan mereka. Lebih lanjut, JD.ID juga meyakini bahwa melalui kanal customer care yang lengkap dan terintegrasi, JD.ID dapat terus mengusahakan improvisasi terhadap platform dan pelayanan-nya, meningkatkan kualitas-nya secara berkelanjutan.

Melalui akun Instagram @jdidcare, JD.ID bagikan berbagai informasi yang relevan dengan aktivitas berbelanja para pelanggan, mulai dari informasi dan panduan penggunaan dari fitur, layanan, dan fasilitas pembayaran, layanan operasional kanal customer care yang tersedia, rekomendasi & peringatan untuk menghindari upaya penipuan yang sedang marak, hingga promo dan diskon menarik yang sedang berlangsung.

Sehubungan dengan hal ini, Maneesha selaku Director of Customer Experience JD.ID menjelaskan alasan memilih Instagram sebagai salah satu kanal customer care JD.ID, “Instagram adalah salah satu platform media sosial yang paling dekat dan relevan dengan mayoritas konsumen JD.ID. Kami menemukan banyak masukan, saran, dan pertanyaan yang diajukan oleh para Sahabat JD melalui platform Instagram. Dengan ada-nya akun Instagram @jdidcare, kami hendak menciptakan sebuah wadah customer care yang terpercaya & tersentralisasi. Tersentralisasi arti-nya, jika konsumen hendak menyampaikan masukan, saran, maupun pertanyaan, mereka dapat langsung mengunjungi akun kami, atau mengirim direct message, yang dapat dijawab langsung oleh Admin @jdidcare. Terpercaya arti-nya, informasi, respon, dan jawaban yang diberikan oleh Admin @jdidcare adalah akurat dan resmi, menjaga & menghindarkan konsumen dari segala jenis penipuan online, yang mengatasnamakan JD.ID.”

Saat ini, telah tersedia lima kanal customer care yang siap melayani para Sahabat JD, selama tujuh hari dalam seminggu dan 24 jam penuh, antara lain :

  • Call Center : 1500-618 (berlaku jam operasional, Senin – Minggu pukul 06.00 – 22.00 WIB)
  • Live Chat : Fitur live-chat pada situs dan aplikasi JD.ID, dengan virtual assistant bernama “Lyla”
  • WhatsApp : +62 811-1085-343
  • Twitter : @jdidcare
  • Instagram : @jdidcare

Evakuasi Jenazah Nakes Papua, Satu Prajurit Gugur

2e88412ceaea7d8ca1481f12f7263303.jpg

KBRN, Jayapura: Setelah sempat tertunda lebih dari satu minggu, Selasa (21/9/2021) siang, jenazah Gabriela Meilani (22), tenaga kesehatan (nakes) yang menjadi korban kekerasan Kelompok Separatis Bersenjata (KSB) di distrik Kiwirok, Senin (13/9/2021) lalu akhirnya bisa dievakuasi ke Jayapura.

Helikopter TNI AD yang mengangkut jenazah korban mendarat di lapangan Frans Kaisiepo pada pukul 12.03 WIT. Namun sayangnya, beberapa jam sebelum proses evakuasi, aparat keamanan di Kiwirok yang akan mengamankan kedatangan helikopter sekitar pukul 06.30 WIT mendapat serangan dari KSB, yang mengakibatkan satu prajurit TNI meninggal dunia akibat luka tembak.

“Hari ini kami berhasil mengevakuasi jenazah almarhum Gabriela Meilani yang dilaksanakan dari tadi pagi. Dari pelaksanaan evakuasi tersebut ada insiden kontak antara aparat TNI dan KST, di sekitar bandara Kiwirok yang mengakibatkan satu orang anggota TNI meninggal dunia akibat luka tembak, sehingga hari ini kami mengevakuasi dua jenazah dari Kiwirok,” ujar Kapendam XVII/Cenderawasih, Kolonel Arm Reza Nur Patria, Selasa (21/09/2021).

Lanjut Kapendam, pihaknya sangat menyenangkan masih adanya gangguan terhadap anggota kami yang sedang mengamankan proses evakuasi jenazah Gabriela Meilani, dan saat ini situasi di Kiwirok masih dalam keadaan siaga.

“Kami turut berduka cita atas gugurnya satu anggota TNI yang sedang mengamankan proses evakuasi, dan hal saat ini kedua jenazah sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Marthen Indey, Jayapura, apa yang dilakukan oleh anggota kami adalah bentuk pengabdian demi tegaknya NKRI,” tegas Kapendam.

Disinggung terkait dengan situasi di Kiwirok, Kapendam menjelaskan, saat ini aparat keamanan masih bersiaga, sebab sejak kemarin kontak tembak masih terus terjadi. Adapun untuk masyarakat lokal di Kiwirok, Kapendam mengatakan, saat ini sebagian besar masih mengungsi dan mengamankan diri di Pos TNI dan Pos Polri.

“Saat ini masih siaga, warga asli Kiwirok sejak insiden ini pecah sebagian besar mereka mengungsi, dan ada juga yang menamakan diri ke pos TNI dan Polri, untuk proses evakuasi warga pendatang yang masih tertahan di Kiwirok, nanti kami akan upayakan lagi, sebab saat ini sitasi masih belum kondusif,” tutur Reza.

Proses evakuasi jenazah Gabriela Meilani disambut tangis haru sejumlah keluarga yang sejak pagi menunggu di Makodam XVII/Cenderawasih.

Berdasarkan data yang diperoleh dari berbagai sumber, anggota TNI yang meninggal dunia adalah Pratu Ida Bagus Putu, anggota Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 403/WP.

Almarhum yang berasal dari Provinsi Kalimantan Barat, dinyatakan meninggal dunia pasca tertembak KKB sekitar pukul 06.53WIT. Saat ini jenazah masih dalam penangan medis di Rumah Sakit Marthen Indey Jayapura.

Telkom Ajak Talenta Digital Terbaik Bergabung Guna Akselerasi Digitalisasi Indonesia

Lowongan-Telkom.jpg

suarasubang.com – BUMN digital telco pertama dan terbesar di Indonesia, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk membuka lowongan kerja sekaligus peluang belajar, berkembang, dan berkontribusi bagi bangsa.

Direktur Human Capital Management (HCM) Telkom, Afriwandi, mengatakan program rekrutmen ini tak sekedar merekrut karyawan baru. Sebab, sebagai badan usaha milik negara yang dinamis dan inovatif, banyak peluang yang ditawarkan kepada calon karyawan.

“Kami memiliki program yang menarik untuk berinovasi di bidang teknologi digital, serta peluang belajar untuk mengembangkan diri di lingkungan kerja yang dinamis guna berkontribusi bagi negara,” terang Afriwandi.

Telkom membuka rekrutmen untuk lulusan S1/S2 mulai tanggal 20 hingga 30 September 2021. Tahapan rekrutmen mayoritas dilakukan secara online. Mengenai daftar jurusan yang dibutuhkan dapat mengunjungi laman rekrutmen.telkom.co.id.

Untuk para pelamar yang berminat bergabung di Telkom dapat mendaftar dan mengunggah berkas administrasi yang dibutuhkan. Setelah lolos seleksi administrasi, pelamar akan mengikuti tes online berisikan materi Tes Kemampuan Dasar, Bahasa Inggris, BUMN Value, Wawasan Kebangsaan, dan pengetahuan terkait posisi yang dilamar.

Tahap selanjutnya, peserta akan mengikuti Assesment Day. Di dalamnya dilakukan tes daring psikologis, Focus Group Discussion (FGD), wawancara, tes kesehatan, screening, dan assesment kesiapan talenta digital. Setelah mengikuti keseluruhan tes pada tahap ini, pelamar yang lolos akan diumumkan secara online, untuk selanjutnya persiapan kerja.

Afriwandi menjelaskan, pelamar yang akan berkesempatan untuk berinovasi digital sebanyak mungkin. Terdapat berbagai wadah yang telah Telkom siapkan, contohnya program IdeaBox, HackIdea, dan Amoeba yang memungkinkan karyawan untuk mewujudkan ide inovasinya, termasuk menjadi CEO startup internal.

“Program Amoeba yang merupakan innovation lab karyawan ini sudah diikuti 7.680 peserta dengan 2.785 ide, 226 inkubasi, dan 13 tim yang sudah menghasilkan pendapatan sendiri,” tambahnya.

Tak hanya itu, karyawan Telkom juga dimudahkan untuk mengikuti sertifikasi global, didorong untuk menjadi pembicara di konferensi atau seminar, juga ditawarkan beasiswa program magister di berbagai kampus dalam dan luar negeri. Telkom sendiri dari sisi internal memiliki dua fasilitas yakni Telkom Corporate University dan Assessment Center Indonesia, yang akan mendukung pengembangan kompetensi dan karir karyawan.

Lingkungan kerja di Telkom pun saat ini sangat cocok untuk talenta muda yang menyukai tantangan dan fleksibel.

“Awalnya saya kira bekerja di BUMN seperti Telkom harus berseragam dan tidak fleksibel, tapi ternyata kita diberikan banyak kesempatan belajar, berkembang, dan berkontribusi di lingkungan kerja yang fleksibel. Hal ini sangat berbeda dari pandangan awal saya tentang berkarir di BUMN,” ujar Pathya M. Budhiputra, Senior Innovator sekaligus CEO Sprinthink, yaitu startup yang kini sudah berkontribusi membantu lebih dari 7.000 intrapreneur dari berbagai instansi dan perusahaan.

Afriwandi melanjutkan, Telkom juga memiliki Great Rookie Development Program, Great People Development Program, dan Great People Managerial Program, yang tujuannya mengasah kemampuan karyawan dalam memimpin tim. Karyawan yang potensial bahkan bisa menjadi manajer dalam Global Talent Program di kantor Telkom di luar negeri hingga memimpin anak-anak perusahaan di dalam negeri.

Tak ketinggalan, ia menegaskan, keseluruhan ini mengerucut pada peluang untuk berkontribusi kepada nusa bangsa. Misalnya terlibat dalam program digitalisasi penanganan pandemi Covid-19, pengembangan digitalisasi UMKM, hingga membantu digitalisasi BUMN, korporasi, dan kementerian/pemda.

“Singkatnya, karena jejak rekam dan nama baik Telkom selama ini, sangat terbuka luas peluang berkontribusi kepada negara dan masyarakat Indonesia,” pungkasnya.

Telkom menegaskan bahwa tidak memungut biaya apapun dan tidak menjalin kerja sama dengan pihak manapun dalam pelaksanaan seleksi, termasuk penyediaan jasa transportasi dan akomodasi. Para pelamar dapat mengecek informasi dan proses rekrutmen ini melalui kanal resmi website rekrutmen.telkom.co.id dan akun Instagram @livingintelkom.

#DigitalBisa #UntukIndonesiaLebihBaik

Ketua DPRD DKI Didalami Mekanisme Pengadaan Tanah

56ee09ac1f8c2733ad24564b5a7d7594.jpg

KBRN, Jakarta: Tim Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), telah rampung memeriksa Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi pengadaan tanah di Munjul, Pondok Rangon, Jakarta Timur Tahun Anggaran 2019.

Usai diperiksa, Prasetyo mengaku ditanya penyidik KPK terkait mekanisme proses pencairan dana untuk Perumda Sarana Jaya.

“Ditanya soal mekanisme aja mengenai penganggaran dari RPJMD sampai itu saja,” kata Prasetio di gedung Merah Putih, Jakarta, Selasa (21/9/2021)

Prasetyo mengaku tidak tahu soal pembelian tanah di Munjul, Jakarta Timur. Menurutnya, pihaknya hanya mencairkan dana yang akan digunakan oleh Perumda Sarana Jaya secara keseluruhan.

“Ya saya sebagai ketua banggar ya saya menjelaskan. Semua dibahas dalam komisi, nah didalam komisi apakah itu diperlukan untuk ini, ya namanya dia minta selama itu dipergunakan dengan baik ya tidak masalah gitu loh,” kata Prasetyo.

Dia juga mengaku, urusan penggunaan dana itu menjadi hak Perumda Sarana Jaya dan tidak tahu menahu terkait kasus ini.

“Pembahasan pembahasan itu langsung sampai ke banggar besar dan di banggar besar kita mengetok palu. Nah gelondongan (penggunaan dana) itu saya serahkan kepada eksekutif,” ujar Prasetyo.

Diketahui, KPK telah menetapkan lima tersangka dalam kasus ini. Mereka yakni mantan Direktur Utama Perumda Sarana Jaya Yoory Corneles, Direktur PT Adonara Propertindo Tomy Ardian, Wakil Direktur PT Adonara Propertindo Anja Runtuwene, dan Direktur PT Aldira Berkah Abadi Makmur Rudy Hartono Iskandar. Lembaga Antikorupsi juga menetapkan PT Adonara Propertindo sebagai tersangka korporasi kasus ini.

Kasus ini bermula ketika Perumda Sarana Jaya diberikan proyek untuk mencari lahan di Jakarta untuk dijadikan bank tanah. Perumda Sarana Jaya memilih PT Adonara Propertindo sebagai rekanan untuk mencarikan lahan yang bisa dijadikan bank tanah.

Setelah kesepakatan rekanan itu Yoory dan Anja menyetujui pembelian tanah di bilangan Jakarta Timur pada 8 April 2019. Usai kesepakatan, Perumda Sarana Jaya menyetorkan pembayaran tanah 50 persen atau sekitar Rp108,8 miliar ke rekening Anja melalui Bank DKI.

Setelah pembayaran pertama, Yoory mengusahakan Perumda Sarana Jaya mengirimkan uang Rp43,5 miliar ke Anja. Duit itu merupakan sisa pembayaran tanah yang disetujui kedua belah pihak.

Dari pembelian itu, KPK mendeteksi adanya empat keganjilan yang mengarah ke dugaan korupsi. Pertama, pembelian tanah tidak disertai kajian kelayakan objek.

Kedua, pembelian tanah tidak dilengkapi dengan kajian apprasial dan tanpa didukung kelengkapan persyaratan yang berlaku. Lalu, pembelian tanah tidak sesuai dengan prosedur dan dokumen pembelian tidak disusun secara tanggal mundur. Terakhir, adanya kesepakatan harga awal yang dilakukan Anja dan Perumda Sarana Jaya sebelum proses negosiasi dikakukan.

Para tersangka disangkakan melanggar Pasal 2 ayat (1) atau pasal 3 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUH Pidana.

Komisi III Sepakati Tujuh Calon Hakim Agung

bc945295330eee82da4bf72539d12cc5.jpg

KBRN, Jakarta: Komisi III DPR RI, telah menyepakati tujuh nama calon hakim agung. Kesepakatan ini diambil, dalam rapat pleno yang diselenggarakan, Selasa (21/9/2021) pagi oleh seluruh fraksi yang ada.

Sesuai dengan tugas dan hak konstitusional, ketujuh nama tersebut akan dilaporkan dalam rapat paripurna di hari yang sama.

Ketua Komisi III DPR RI Herman Herry mengatakan, proses pemilihan calon Hakim Agung tersebut dilakukan secara profesional dan transparan. Hal itu bertujuan agar para calon Hakim Agung yang dipilih adalah yang kredibel dan berintegritas.

“Baik saya bacakan tujuh nama, bedasarkan pandangan fraksi yang tadi sudah dibacakan dan diserahkan kepada kami. Tujuh nama yang diusulkan dan disetujui oleh seluruh fraksi,” papar Herman dalam siaran pers yang diterima RRI.

Politisi Fraksi PDI Perjuangan ini menyampaikan, hasil ini merupakan kesepakatan dari seluruh fraksi yang ada di Komisi III. Dimana, setiap Fraksi memiliki hak yang sama dalam menyetujui atau menolak Calon Hakim Agung.

“Tentunya setiap fraksi memiliki penilaian sendiri dalam menilai setiap calon. Tetapi, kami telah sepakat dalam proses ini kami berfokus pada tiga aspek, yaitu Pemahaman Calon terhadap tugas dan fungsi sebagai Hakim Agung, Integritas Calon, dan Rekam Jejak,” terang Herman.

Herman berharap, Calon Hakim Agung yang dipilih dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan menjunjung tinggi rasa keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia. 

“Komisi III mengucapkan selamat bekerja kepada para Yang Mulia Hakim Agung yang terpilih. Sebagai Hakim tertinggi, semoga selalu menjadi benteng dalam menjaga aspirasi keadilan seluruh masyarakat Indonesia,” tutur Herman.

Berikut calon Hakim Agung yang disepakati pada Tingkat I di Komisi III DPR dan selanjutnya akan disampaikan pada Rapat Paripurna:

1. H. Dwiarso Budi Santiarto, S.H., M.Hum. (Sebagai Calon Hakim Agung Kamar Pidana)

2. Jupriyadi, S.H., M.Hum. (Sebagai Calon Hakim Agung Kamar Pidana)

3. Dr. Prim Haryadi, S.H., M.H (Sebagai Calon Hakim Agung Kamar Pidana)

4. Suharto, S.H., M.Hum. (Sebagai Calon Hakim Agung Kamar Pidana)

5. Yohanes Priyana, S.H., M.H. (Sebagai Calon Hakim Agung Kamar Pidana)

6. Dr. H. Haswandir, S.H., M.Hum., M.M. Sebagai Calon Hakim Agung Kamar Perdata)

7. Brigjen TNI Dr. Tama Ulinta Br Tarigan, S.H., M.Kn. (Sebagai Calon Hakim Kamar Militer).

Kembali Lahirkan Juara Baru, Honda Racing Simulator Championship Berlangsung Semakin Kompetitif

Honda-Racing-Simulator-Championship.jpg

suarasubang.com – Babak ketiga dari Honda Racing Simulator Championship (HRSC) musim kedua baru saja digelar akhir pekan lalu pada 19 September 2021 berlangsung dengan sangat ketat. Balapan yang menggunakan virtual sirkuit Adelaide ini, kembali memunculkan juara baru setelah Gilbert Eman untuk pertama kalinya berhasil meraih posisi pertama dengan catatan waktu 20 menit 28,0331 detik.

Gilbert yang berlaga di kelas Rookie berhasil menjadi juara pertama pada seri ini meski ia harus mendapatkan tambahan beban seberat 10 Kg karena pada papan klasemen, Gilbert menempati posisi kelima. Gilbert berhasil mempertahankan posisinya sejak mengawali balapan dan tak sedikit pun terlewati oleh Simracer lainnya, dengan begitu ia akan mendapatkan tambahan 25 poin. Rio Loho yang finis di belakang Gilbert pun tak kalah hebat, ia berhasil mengamankan posisi kedua dengan waktu 20 menit 30,9486 detik meski harus berlaga dengan penambahan berat 50 Kg, karena pada papan klasemen, Rio menempati posisi teratas. Pada posisi ketiga, Putra Dharma berhasil melewati garis finish dengan waktu 20 menit 39,5864 detik dan mendapatkan tambahan 16 poin.

Di waktu yang sama, juga digelar balapan kelas Rising Star yang dimenangkan oleh Rio Dzaki dengan catatan waktu 20 menit 28,7338 detik. Rio Dzaki berhasil naik ke posisi pertama meski ia harus mendapatkan beban tambahan seberat 20 Kg pada mobil Honda Brio RS Urbanite nya. Selanjutnya, di posisi kedua, Billie Ebenhaezer berhasil menyelesaikan balapan dengan catatan waktu 20 menit 29,1246 detik dan diikuti oleh Jason Ciputra yang juga mendapatkan beban tambahan sebesar 40 Kg di posisi ketiga dengan catatan waktu 20 menit 31,7646 detik.

Berbeda dari kedua kelas sebelumnya, pada kelas Master, Andika Rama Maulana masih tak tersentuh. Rama yang berada pada posisi teratas klasemen berhasil mempertahankan posisinya meskipun ia harus mendapatkan beban tambahan sebesar 50 Kg dan berhasil menyelesaikan balapan dengan catatan waktu 21 menit 13,9393 detik. Rama yang memulai balapan di posisi kedua berhasil menyalip Fadhli Rachmat yang juga membawa beban tambahan seberat 40 Kg. Rama dengan lincahnya berhasil mengambil posisi pertama pada awal permainan tikungan pertama, dengan begitu, Fadhli harus puas dengan finis di posisi kedua dengan catatan waktu 21 menit 17,5553 detik. Sedangkan Daffa Ardiansa yang mendapatkan tambahan beban seberat 30 Kg berhasil finis di posisi ketiga dengan catatan waktu 21 menit 27,0334 detik. Dengan begitu, sudah dipastikan Rama, Fadhli dan Daffa akan menjadi pemain teratas pada papan klasemen di seri berikutnya dengan tambahan beban yang sama.

Yusak Billy sebagai Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor mengatakan, “Seri ketiga kali ini kembali melahirkan pemenang baru yang semakin menyajikan persaingan yang ketat dan memberikan kesempatan bagi lebih banyak Simracer untuk mencicipi podium pertama. Para Simracer pun terlihat sudah dapat menyesuaikan keahliannya di lintasan balap dengan sangat baik. Kami harap pada babak berikutnya juga akan menyajikan keseruan yang lebih kompetitif.”

Selanjutnya, seri keempat akan diadakan pada Sabtu, 2 Oktober 2021 dengan menggunakan sirkuit virtual Road Atlanta, Amerika Serikat yang disiarkan secara langsung pada akun Youtube @Hondaisme pada pukul 19.30 WIB.

KPK Jamin Pegawai yang Diberhentikan Dapat THT

a8e4fcfed7791fd4758a3d4ef1907813.jpg

KBRN, Jakarta: Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjamin semua hak 57 pegawai yang akan diberhentikan dengan hormat akan dipenuhi. Salah satunya terkait pemberian tunjangan hari tua (THT) pegawai.

“THT merupakan dana tunai yang diberikan oleh KPK kepada penasihat dan pegawai sebagai jaminan kesejahteraan pada saat berakhirnya masa tugas (purna tugas),” kata Plt juru bicara KPK bidang penindakan Ali Fikri melalui keterangan tertulis, Selasa (21/9/2021).

Ali membenarkan, KPK tidak memberikan pesangon untuk pegawai yang akan dipecat. Pasalnya, istilah pesangon dalam kepegawaian di Lembaga Antirasuah memang tidak ada.

“Pegawai KPK yang berhenti dengan hormat memang tidak mendapatkan pesangon dan uang pensiun, namun, KPK memberikan THT sebagai pengganti manfaat pensiun,” kata Ali.

Kata Ali, tiap pegawai dapat tunjangan berbeda, tergantung dari jabatan dan masa kerja pegawai per tanggal dipecat nanti.

“Besaran iuran THT tiap bulannya yaitu senilai 16 persen yang dihitung berdasarkan gaji. Terdiri dari 13 persen berasal dari APBN dan 3 persen dari kontribusi pegawai,” jelas Ali.

Tunjangan pegawai dikelola langsung oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan dan pihak ketiga yang ditunjuk. Lembaga Antikorupsi menjamin semua pegawai yang dipecat menerima tunjangannya masing-masing.

“Pemenuhan hak keuangan ini sebagai bentuk kepatuhan terhadap perundang-undangan sekaligus penghargaan atas profesionalitas, jasa, dan pengabdian insan KPK selama melaksanakan tugas pemberantasan korupsi di KPK,” tegas Ali.

Jumlah Customer Bertambah, Pendapatan Ultra Voucher Tumbuh 139%

Ultra-Voucher.jpeg

suarasubang.com – PT Trimegah Karya Pratama Tbk (IDX: UVCR), perusahaan pelopor dan aggregator voucher diskon digital terbesar di Indonesia dengan platform bernama Ultra Voucher mencatatkan pertumbuhan kinerja positif sepanjang Semester I 2021. Hal ini didukung bertambahnya jumlah customer (pelanggan) Ultra Voucher hingga per Juni 2021 mencapai sekitar 205.000 pengguna, dibandingkan sebelumnya yaitu sekitar 123.000 pengguna pada periode yang sama di tahun lalu.

Pada laporan keuangan per Semester I 2021 (1H2021), UVCR membukukan pendapatan sebesar Rp 383,14 miliar atau meningkat 139% dibandingkan pendapatan di periode yang sama tahun lalu (year on year/ YoY). Laba bersih juga meningkat signifikan mencapai 130% (YoY) menjadi Rp 1,42 miliar.

Direktur Ultra Voucher, Riky Boy Permata mengatakan kinerja positif UVCR ini seiring pertumbuhan jumlah customer dari sektor bisnis atau B2B Korporasi dan Reseller, juga dari pengguna aplikasi dan customer e-commerce. B2B sendiri berkontribusi sekitar 34,23% dari total pendapatan (24,26% diantaranya dari korporasi, dan reseller 9,97%). Adapun user aplikasi berkontribusi 24,04%, dan customer e-commerce 41,73%.

“Meningkatnya jumlah customer ini menandakan bisnis Ultra Voucher dipercaya dan dinilai prospektif serta memberikan manfaat bagi para pengguna. Kami akan terus menjaga kepercayaan ini dengan meningkatkan produk dan layanan dengan selalu mengedepankan kegiatan bisnis yang berorientasi pada service and reward sejalan dengan visi perusahaan yakni menjadi The Leading Platform in Reward and Everyday Services,” kata Riky dalam pernyataan tertulis, Senin (20/9/2021).

Seiring dengan peningkatan penjualan, Ultra Voucher mendapatkan insentif dalam bentuk diskon dan cashback dari merchant, sehingga laba usaha meningkat 246% dibandingkan dengan Semester I 2020. Realisasi performa Perseroan di 1H2021 ini, lanjut Riky, sesuai dengan target Perseroan di sepanjang tahun 2021.

Riky optimis dengan adanya perolehan dana hasil IPO yang baru saja digelar pada akhir Juli 2021, sebesar Rp 50 miliar, pendapatan usaha bisa meningkat 195% dan perolehan laba bersih meningkat 600% di akhir 2021 dibanding akhir tahun lalu. Dana hasil IPO ini sendiri dipergunakan untuk pengembangan produk dan fitur baru maupun channel distribusi serta pemasaran Perseroan; dengan alokasi 36% akan digunakan untuk belanja modal, 34% akan digunakan untuk beban operasional, dan 30% akan digunakan untuk peningkatan modal kerja.

“Peningkatan pendapatan usaha ditargetkan seiring dengan meningkatnya user Ultra Voucher dari kanal distribusi utama yaitu B2B, e-commerce, direct to retail dan reseller. Untuk itulah Ultra Voucher terus melakukan inovasi dan aksi korporasi termasuk kerjasama dengan sejumlah pihak sebagai bagian dari pengembangan bisnis kami kedepannya,” tutur Riky.

Pasca IPO, Ultra Voucher telah menjadi bagian dari platform mobile banking SimobilPlus milik Bank Sinarmas yang telah diunduh lebih dari 1 juta pengguna dan saat ini juga telah tersedia di mBCA platform mobile banking milik Bank BCA yang melayani lebih dari 26 juta rekening nasabah. Melalui kerja sama dengan pihak perbankan diharapkan dapat meningkatkan transaksi mobile banking serta meningkatkan pengguna Ultra Voucher.

Dengan tersedianya Ultra Voucher di SimobiPlus dan mBCA, perseroan dapat meningkatkan volume transaksi, dan user yang berasal dari nasabah masing-masing bank tersebut dapat menikmati ragam voucher diskon digital dari berbagai segmen yakni Beauty & Relaxation, Departement Store, E-Commerce, Entertainment, Food & Beverage (F&B), Hotel & Travel, Accessories & Jewelry, Lifestyle, Investment, dan lain-lain.

Saat ini, Ultra Voucher telah menjalin 300 brand yang tersebar lebih dari 40.000 outlet di seluruh Indonesia, yang jumlahnya ditargetkan terus bertambah menjadi 400 merchant sampai dengan akhir tahun 2021. Seiring dengan rencana ekspansi di 3 bidang yakni produk, market share yang menjangkau sektor UMKM, dan perluasan bisnis hingga ASEAN, maka jumlah pengguna Ultra Voucher ditargetkan akan terus mengalami peningkatan.

Operasi Patuh Lodaya Dimulai, Pengendara di Subang Harus Tertib Lalu Lintas dan Taati Prokes

IMG-20210920-WA0012.jpg

MEDIAJABAR.COM, SUBANG – Satlantas Polres Subang melaksanakan Operasi Patuh Lodaya tahun 2021 secara serentak di Jawa Barat yang dilaksanakan mulai tanggal 20 September sampai tanggal 3 Oktober 2021. dan juga akan digelar dibeberapa titik di wilayah hukum Polres Subang.

Menurut Kasat Lantas Polres Subang AKP Endang Sujana, bahwa Satlantas Polres Subang mulai hari ini tanggal 20 September hingga tanggal 3 Oktober 2021 akan melaksanakan Operasi Patuh Lodaya tahun 2021 serentak di Jawa Barat, untuk meningkatkan disiplin protokol kesehatan memutus matarantai Covid 19 dan untuk menurunkan Level PPKM yang ada di Kabupaten Subang.

“Mulai hari ini tanggal 20 hingga tanggal 3 Oktober, Satlantas Polres subang melaksakan Operasi Patuh Lodaya untuk meningkatkan disiplin protokol kesehatan memutus Matarantai covid 19,kemudian teguran terhadap pengguna jalan yang tidak mematuhi protokol kesehatan untuk masyarakat presesif dan preventif dan kita himbau agar tetap menjaga kesehatan dan juga untuk.menurunkan Level PPKM Yang Ada di Kabupaten Subang,” katanya, Senin (20/9/2021).

Lebih lanjut Dia menambahakan, Operasi Patuh Lodaya di Tahun 2021 berbeda dengan Operasi Lodaya di tahun sebelum adanya Covid 19,untuk Operasi Patuh Lodaya di tahun ini untuk penekanan ke arah disiplin penyebaran Covid 19.

“Operasi Patuh Lodaya sekarang sangat berbeda sekali dengan tahun sebelumnya di tahun 2019 kesana, dan sekarang penindakan terhadap Pengguna jalan hanya menekan memutus matarantai penularan Covid 19, seperti pengguna kendaraan yang tidak menggunakan masker, di beri masker, dan diberi sanksi push up, dan juga memeriksa kelengkapan surat surat kendaraan,” tutupnya.

Recent Posts