Beranda Berita Nasional Akses Jalan Jembatan Penghubung Dua Desa di Cipaku Ciamis Amblas

Akses Jalan Jembatan Penghubung Dua Desa di Cipaku Ciamis Amblas

Jalan-Amblas.jpg

harapanrakyat.com,- Akses jalan Jembatan Legoknyenang di Dusun Sindangjaya, Desa Ciakar, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, amblas. Akibatnya akses jalan terputus total karena kendaraan tidak bisa melintas.

Kaur Pembangunan Desa Ciakar, Nono mengatakan, akses jalan jembatan tersebut merupakan penghubung antara Desa Ciakar dengan Desa Bangbayang. Setiap harinya ramai dilewati kendaraan bermotor dan masyarakat yang hendak berkebun.

BACA JUGA:  Daftar Harga BBM Terbaru per 1 Februari 2024: Shell - BP Naik

“Amblasnya tanah di ujung jembatan dipicu karena intensitas hujan deras dan kontur tanahnya yang labil,” kata Nono, Rabu (23/11/2022).

Baca Juga: Gorong-gorong di Jalan Kabupaten Amblas, Warga Ciamis Ini Minta Perbaikan

Bagi pengendara motor yang biasa melintas, baik dari Desa Ciakar menuju Desa Bangbayang maupun sebaliknya terpaksa harus mencari jalan alternatif lain yang jarak tempuhnya lebih jauh.

BACA JUGA:  Optimalkan Operasional MMT Full Auto: DAHANA Gelar Pelatihan Internal

“Saat ini kondisi jalan rusak parah, amblas, hanya bisa untuk pejalan kaki. Itupun menggunakan jembatan sementara yang terbuat dari bambu,” terangnya.

Nono menduga amblasnya akses jalan tersebut terjadi pada Selasa (22/11/2022) malam, saat hujan deras terjadi.

Mengikat akses jalan jembatan sangat produktif. Bahkan, kata Nono, jalur ini sebagai jalan usaha tani, pihaknya berharap pemerintah bisa memberikan bantuan untuk perbaikan.

BACA JUGA:  Rekomendasi Hotel Terbaik di Ciater Subang 2024, No. 3 Oke

“Untuk sementara ini bagian jalan yang amblas akan kita timbun supaya masyarakat pengguna sepeda motor bisa melewatinya,” pungkas Nono. (Dji/R3/HR-Online/Editor-Eva)