Beranda Berita Subang 7 Jersey Badminton Desain Sporty dan Nyaman Digunakan

7 Jersey Badminton Desain Sporty dan Nyaman Digunakan

jersey-badminton.jpg

Jersey badminton memiliki desain yang bermacam-macam. Anda bisa menyesuaikan desain jersey dengan selera Anda. Meski desainnya bervariasi, bahan jersey tetap nyaman digunakan khususnya saat sedang berolahraga. Penasaran jersey apa saja yang cocok untuk berlatih bulutangkis? Ini beberapa opsi untuk Anda.

  1. Jersey Badminton 3048

Rekomendasi pertama ada baju olahraga seharga Rp90 ribuan. Baju bulutangkis berbahan polyester ini ringan, halus serta adem sehingga membuat Anda merasa nyaman saat bermain.

Baju ini selain dapat dipakai bermain olahraga badminton, juga bisa digunakan bermain pingpong, voli, gowes, serta lain-lainnya. Printingnya tak luntur walau dicuci berkali-kali, bahannya elastis sehingga bisa menyesuaikan bentuk tubuh, warna desainnya cerah, tidak redup.

Bahan kainnya adem sehingga mudah menyerap keringat, menggunakan baju ini dijamin semakin membuat tampilan Anda keren. Anda juga dapat menambah sablon nama, nama klub, kota, negara, atau logo klub, tersedia ukuran M-XXL.

BACA JUGA:  PT DAHANA Kampanyekan Perangi Judi Online

2. Lining Classic Jersey Badminton [ATSN489]

Merek Lining juga mengeluarkan jersey bulutangkis seharga Rp129 ribuan. Lining Classic Jersey [ATSN489] adalah jersey yang terbuat dari material yang berkualitas.

Ini membuatnya lebih awet dan tahan lama, desain yang dipilih pun kekinian dan terkesan sporty sehingga membuat Anda tampil lebih percaya diri saat memakainya. Selain itu juga sangat cocok untuk segala kegiatan baik indoor atau outdoor.

3. Victor Jersey Badminton Pria [T95015]

Pakaian olahraga yang didesain untuk kaum pria ini harganya Rp288 ribuan. Berbeda dengan pakaian olahraga sebelumnya, desain jersey ini berupa short sleeves T-shirt.

Bahannya menggunakan polyester yang berkualitas tinggi, jersey juga didesain sporty dengan round neckline yang nyaman dipakai. Baju badminton ini mempunyai kualitas material yang mampu menjaga tubuh Anda tetap terasa kering serta sejuk dalam kondisi berkeringat sekalipun.

BACA JUGA:  PDIP dan Demokrat Diskusikan Koalisi untuk Pilkada Subang 2024

4. Jersey Bulutangkis BD-09

Produk satu ini dijual dengan harga Rp210 ribuan, bahannya menggunakan Polyester Dryfit. Terdapat desain printing yang menarik, Anda juga dapat menambah logo dan nama yang dicetak dengan bahan polyflex (rhinoflex).

Detail ukuran jersey ini, ukuran M lebar dada 52 cm x panjang 70 cm. Ukuran L lebar dada 54 cm x panjang 72 cm, sedangkan untuk ukuran XL lebar dada 56 cm x panjang 74 cm.

5. Setelan Jersey Singlet Badminton L143

Anda juga bisa memilih produk seharga Rp180 ribuan ini, jersey ini menggunakan bahan Polyester Dryfit. Terdapat motif printing yang terkesan dinamis, celana jersey ini terdapat saku kantong di bagian kanan dan kiri.

Bagian pinggang dilengkapi karet serta ada tali pengikat guna mengencangkan pinggang. Ukuran atau size baju dan celana dapat di-mix, misalnya baju L celana bisa memilih M atau XL, Anda pun bisa custom name di jersey ini.

BACA JUGA:  Mengenal Kodim Subang 0605: Profil, Tugas dan Alamat

6. Jersey Bulutangkis Printing Premium Victor Zetto

Baju ini harganya cukup terjangkau yakni Rp42 ribuan, tersedia ukuran M, L, dan XL. Bahannya menggunakan mix polyester dryfit printing, bahan adem, nyaman dipakai, warna awet, serta tidak luntur.

7. Baju Olahraga Jersey Bulutangkis Motif Lining Printing Kubus

Terakhir, ada rekomendasi baju jersey bulutangkis seharga Rp85 ribuan, kaos berkualitas ini menggunakan bahan dryfit sehingga cepat menyerap keringat. Tersedia pilihan ukuran M, L, dan XL, Anda bisa menggunakan kaos ini berpasangan dengan partner badminton Anda.

Itu tadi 7 rekomendasi jersey badminton yang bisa jadi opsi kostum olahraga. Baju mana nih, yang ingin Anda checkout segera? Banyak sekalin pilihan yang tersedia.