Beranda Berita Nasional Sambal Bakar Madam Ciamis, Kuliner Unik dan Menggoda

Sambal Bakar Madam Ciamis, Kuliner Unik dan Menggoda

Sambal-Bakar-Madam-Ciamis.jpg

Bagi para penikmat cita rasa pedas, salah satu warung yang patut dicoba adalah Sambal Bakar Madam Ciamis. Terletak di Jl. Stasiun No.61, Ciamis, Jawa Barat, kedai ini menyajikan keunikan dalam setiap sajian terutama dari sambalnya yang dibakar. 

Sambal Bakar Madam memiliki daya tarik utama dari segi rasa pedas yang khas dan cita rasa tradisional Ciamis yang autentik. Berkat lokasinya yang strategis, warung ini telah menjadi magnet bagi para pecinta kuliner yang ingin merasakan sensasi pedas dengan teknik memasan yang tak biasa. 

BACA JUGA:  XL Axiata Berhasil Raih Penghargaan Tertinggi di Stellar Workplace Award 2024

Kelezatan Kuliner Khas di Sambal Bakar Madam Ciamis

Melalui unggahan Tiktok @journey_kiki pada 12 Agustus 2023, terdapat sebuah video yang membagikan pengalaman bersantai di Sambal Bakar Madam. “Wajib masuk list! Rekomendasi sambal bakar di Ciamis,” bunyi kalimat di caption.

Baca Juga: Bakmie Baa Ciamis, Kuliner Enak Bikin Nagih

Keunggulan dan Ragam Menu

Dalam video berdurasi 1 menit 15 detik itu, Kiki memperkenalkan Sambal Bakar Madam Ciamis sebagai rekomendasi kuliner yang autentik di kabupaten tersebut. Pasalnya, kedai tersebut memiliki teknik memasak yang unik dan tampilan yang sangat menggoda.

BACA JUGA:  Rumah Nenek Satinah di Subang Terancam Ambruk, Relawan Harap Ada Donatur yang Peduli

Beberapa menu unggulannya adalah udang, cumi, wagyu, kerang, jengkol, dan ayam dengan sambal bakar. Harga menu berkisar antara Rp 1-25 ribu per item, dengan empat pilihan sambal: Sambal Goang, Sambal Gami, Sambal Matah, dan Sambal Hejo.

Baca Juga: Mie Jeubew Cihaurbeuti Ciamis Viral, Harga Cuma 5 Ribu

Level Pedas dan Pengalaman Positif

Menurut Kiki, setiap pengunjung juga bisa memesan level kepedasan sesuai preferensi masing-masing dan kualitas setiap masakan memiliki rasa yang khas.

“Ini sambal bakar pertama di Ciamis, dan rasanya bener-bener autentik banget,” komentar Kiki dalam video.

BACA JUGA:  Kementerian Komunikasi Blokir Lebih dari 277.000 Konten Judi Online dalam Tiga Minggu

Terdapat 3 menu yang terlihat dalam video, yakni sambal gami cumi, sambal matah udang, dan sambal goang wagyu dengan level kepedasan sedang. Jika dikalkulasi, total harga pesanan masih di bawah 100 ribu.

Video berjudul “Sambal Bakar Authentic di Ciamis” itu telah mendapat lebih dari 8 ribu penayangan dengan berbagai reaksi dari netizen. Tidak sedikit juga yang menunjukkan antusiasme dengan menanyakan lokasi Sambal Bakar Madam Ciamis di kolom komentar. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)