Beranda Berita Subang Pemda Subang Hibahkan Lahan Dekat PT Taekwang untuk Dijadikan TPU Rawabadak

Pemda Subang Hibahkan Lahan Dekat PT Taekwang untuk Dijadikan TPU Rawabadak

IMG-20210818-WA0005.jpg

MEDIAJABAR.COM, SUBANG – Keluarahan Karanganyar, Subang kini memiliki tempat pemakaman umum (TPU) baru pengganti TPU Wesel yang kondisinya sudah penuh atau overlord.

TPU adalah merupakan suatu kebutuhan dasar masyarakat yang saat ini mungkin belum diperhatikan secara prioritas baik oleh pemerintah maupun masyarakat sendiri.

Dengan adanya aset pemerintah daerah yang berada di Jalan Kapten Hanapiah bertepatan di dekat PT Taekwang, warga Kelurahan Karanganyar Subang yang dimotori pemuda Rawa badak meminta langsung ke Bupati Subang aset itu untuk dijadikan TPU.

BACA JUGA:  LSM AKSI Apresiasi Keputusan PJ Bupati Subang Cabut SK Relokasi Pasar Pujasera

Akhirnya permintaan pemuda Rawabadak dan Karanganyar yang dinamakan aliansi Karang anyar– Rawa badak (AKAR) dikabulkan oleh Bupati Subang.

TPU Rawabadak ini berada di lahan milik Pemkab Subang. Luas lahan yang saat ini digunakan TPU sekitar 1,5 hektare. Namun demikian, tidak menutup kemungkinan dilakukan perluasan jika sudah penuh.

“Alhamdulillah perjuangan yang tidak sia-sia engurus AKAR dan masyarakat, berkat doa semua, akhirnya Pak Bupati mengabulkan. Tidak hanya Karanganyar aja, tapi warga yang dekat lokasi ini,” kata Ketua AKAR, Rully Rusnadi Agam.

BACA JUGA:  Mahasiswa STIESA Subang Belajar Pengelolaan Rantai Pasok dan CSR di PT DAHANA

Dengan dikabulkannya oleh Bupati Subang akhirnya TPU Rawabadak ini, secara resmi dilaunching bertepatan pada 17 Agustus 2021. Launching TPU ini dihadiri Lurah Karanganyar, Lukman; Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Rona Mairiansyah; Kepala PUPR, H. Syawal, Ketua PDIP Maman Yudia dan masyarakat setempat.

Menurut Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Subang Rona Mairansyah mengatakan, kebaradaan TPU itu merupakan salah satu kebutuhan dasar masyarakat. Kemauan kuat masyarakat dan kelagawaan Bupati untuk ‘menghibahkan’ lahan untuk dijadikan TPU menjadi sinergitas positif

BACA JUGA:  Forum Diskusi Bicara Subang: PKB Bahas Soal Koalisi

“Dengan adanya TPU menjadi sebuah soolusi tempat persinggahan terakhir dari sebuah perjalanan manusia. Saya berharap, TPU ini, ada pemakaman juga ada permakaman, sehingga tidak lagi menjadi tempat yang menakutkan,” tutup Rona.