Beranda Otomotif NETA Tampil di GIIAS 2023 Bawa Tiga Model Mobil Listrik

NETA Tampil di GIIAS 2023 Bawa Tiga Model Mobil Listrik

neta-s-scaled.jpeg

ROCKOMOTIF, Tangerang – Pabrikan mobil listrik asal China, NETA, hadir di Indonesia pada gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 dengan membawa tiga model mobil listrik andalannya.

Di Indonesia, NETA akan memperkenalkan tiga produk sekaligus yaitu NETA S sebagai mobil sports dengan teknologi modern. Kemudian NETA U sebagai SUV listrik dengan jarak tempuh baterai yang lebih jauh, serta NETA V sebagai kendaraan modern dengan teknologi kelas atas untuk kaum muda Indonesia.

NETA sendiri adalah brand otomotif yang pertama kali diperkenalkan ke pasar otomotif di China pada Juni 2018 dan meluncurkan produk mobil listrik pertamanya pada November tahun yang sama.

Saat ini NETA merupakan brand otomotif global yang menawarkan produk dengan kualitas terbaik dan inovasi premium untuk kendaraan listrik di seluruh dunia.

Baca juga: Mobil Listrik Neta V Sudah Bisa Dipesan di GIIAS 2023, Harga Rp 300 Jutaan

neta v giias

“Kunci berdirinya NETA adalah inovasi dan teknologi pintar yang kami sematkan karena menurut kami, mobil dengan teknologi digital lebih dari sekedar mobil biasa. Kami mengembangkan tiga pusat penelitian dan pengembangan produk untuk dapat memaksimalkan produksi dan perakitan mobil listrik dengan kualitas tinggi dan inovasi terbaik, yang kami sesuaikan dengan kebutuhan masyarakat saat ini,” terang Wang Chengjie, Presiden Direktur PT NETA Auto Indonesia.

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

Pada akhir tahun 2019 NETA telah berhasil mencatatkan angka produksi hingga 10.000 unit. Kini NETA telah meluncurkan setidaknya lima model dan berhasil mencatatkan angka penjualan hingga 150.000 unit di tahun 2022. Angka penjualan ini membawa NETA menjadi No. 1 start up otomotif dan No. 9 diantara pemain kendaraan listrik di China.

“Selain itu, NETA kini juga bermitra dengan empat perusahaan yang diakui secara internasional di berbagai lini bisnis untuk dapat memaksimalkan potensi produk dan pelayanan kami,” tambah Wang Chengjie.

NETA telah memulai ekspansi globalnya pada tahun 2022 silam, dan terus berkembang menjadi brand kendaraan listrik yang paling menjanjikan di Tiongkok dengan pertumbuhan YoY sebesar 362%. Hingga saat ini, NETA sudah berhasil menjual lebih dari 320.000 unit mobil listrik.

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

neta s

Baca juga: Meluncur di GIIAS 2023, New MG ZS EV Sudah Bisa Dipesan Konsumen

NETA kemudian meluncurkan NETA PILOT, sebuah sistem penggerak dengan teknologi pintar pada awal tahun 2022 untuk dapat mendukung pengalaman berkendara yang menyenangkan dan meningkatkan fitur keselamatan juga kenyamanan.

Pada tahun 2022, NETA juga melakukan ekspansi pertamanya ke Thailand. Dan di akhir tahun, NETA berhasil mencatatkan angka penjualan total 152.073 unit, dan angka ini membawa NETA sebagai brand start-up EV pertama di China dengan volume penjualan tahunan melebihi 150.000 unit.

Kini NETA berusaha memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia sebagai negara yang memiliki potensi tinggi menjadi pusat industri otomotif di ASEAN, dengan membawa angin segar ke pasar otomotif Indonesia melalui 100% kendaraan listrik yang dilengkapi dengan teknologi pintar yang canggih.

NETA melihat potensi luar biasa untuk pasar otomotif di Indonesia, terbukti dari peningkatan angka penjualan otomotif yang meningkat secara signifikan pada 2021 hingga 2022 lalu. Industri kendaraan listrik di Indonesia juga didukung oleh adanya implementasi kebijakan Pemerintah serta langkah-langkah berupa insentif yang dapat membantu pengembangan infrastruktur dan penetrasi kendaraan listrik di pasar otomotif tanah air.

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

neta v

Baca juga: Diumumkan di GIIAS 2023, Harga Seres E1 Dibanderol Mulai Rp189 Jutaan

NETA akan mulai mengadakan pre-orders selama GIIAS 2023, dan ke depannya akan merakit kendaraan listriknya secara lokal di Indonesia mulai Q2 2024 mendatang. Komitmen yang terus dipertahankan oleh NETA sebagai bentuk keseriusan untuk tumbuh dan berkembang bersama masyarakat Indonesia serta mendukung penuh kebijakan Pemerintah.

“Kami sangat bangga dapat menghadirkan produk kami yang berkualitas tinggi, kami sangat yakin NETA hadir dan berinvestasi demi memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia serta mendukung Pemerintah menjadikan industri otomotif yang lebih ramah lingkungan,” tutup Presiden Direktur PT NETA Auto Indonesia.