Beranda Otomotif Federal Oil Ajak 100 Orang untuk Nonton Langsung MotoGP Mandalika 2022

Federal Oil Ajak 100 Orang untuk Nonton Langsung MotoGP Mandalika 2022

IMG-20220319-WA0014-scaled.jpg

ROCKOMOTIF, Jakarta – Salah satu brand yang ikut meramaikan ajang MotoGP Indonesia 2022, ExxonMobil Lubricants Indonesia melalui salah satu produk andalannya, Federal Oil, turut mengajak 100 orang untuk menonton langsung gelaran balap motor paling bergengsi di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Kegiatan yang dimulai sejak 18 Maret hingga 20 Maret ini juga bukan semata-mata untuk memberikan pengalaman baru kepada mereka yang terdiri dari agen dan distributor serta para konsumen. Tetapi, hal ini juga sebagai bentuk dukungan kepada pembalap Gresini Racing Team dalam mengarungi ketatnya persaingan pada putaran kedua.

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

“Hal ini juga menjadi momen baik bagi Federal Oil untuk ikutan memeriahkan gelaran MotoGP di sirkuit Mandalika dengan mengajak agen, distributor dan konsumen memberikan dukungan kepada pembalap dan tim yang disponsori Federal Oil. Apalagi pasca kemenangan Enea di Qatar, semoga bisa berlanjut naik podium di sini,” ujar Herry Hambali – B2C Sales Director PT EMLI, melalui keterangan resminya.

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

Kemenangan Enea Bastianini (Gresini Racing) di MotoGP Qatar menjadi kegembiraan bagi para peserta, karena tim yang disponsori oleh Federal Oil ini turut bikin bangga Indonesia. Melanjutkan keseruannya, berharap para pembalapnya bisa meraih kemenangan di MotoGP.

Terlebih gelaran MotoGP Indonesia 2022 ini juga menandakan tonggak baru setelah 25 tahun lalu balapan ini dilangsungkan secara meriah di Sirkuit Sentul Internasional, Bogor, Jawa Barat.

Dirinya menjelaskan bahwa EMLI mengajak 100 orang untuk ikut mendukung pembalap dan tim Gresini Racing MotoGP yang didukung oleh Federal Oil yang Bikin Bangga Indonesia.

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

Enea Bastianini dan Fabio Di Giannantonio akan memberikan sajian yang menarik pada putaran kedua ini dengan memanfaatkan beberapa settingan terbaik pada motor balapnya Ducati GP21.

Saat ini, Enea Bastianini, menjadi pemimpin klasemen dengan total 25 poin berkat keberhasilannya meraih podium pertama pada balapan yang berlangsung di Qatar, pada dua pekan lalu.