ROCKOMOTIF, Jakarta – Dalam menghadapi musim baru Kejuaraan Nasional Rally 2024, Leon, pereli nyentrik ini telah mempersiapkan amunisi baru yakni Mitsubishi Lancer Evo VIII yang bakal menemaninya sepanjang musim depan.
Senjata terbarunya ini diharapkan bisa lebih memberikan performa yang mumpuni di setiap kompetisi yang diikuti.
Selain itu, pada Mitsubishi Lancer Evo VIII ini ia juga memberikan esensi baru, di mana tampilan mobil rally ini dipertegas dengan livery baru agar tampil lebih eye catchy saat melakoni pertarungan.
Diakui olehnya, selain untuk menampilkan desain yang lebih menarik, perubahan livery ini juga untuk menambah semangat atas dukungan yang diberikan oleh Singha dan Speedline Oil.
“Ganti livery ini ibarat nyari hoki (keberuntungan). Ibaratnya, biar lebih segar dan lebih semangat lagi dengan desain baru ini. Dan juga sebagai bentuk terima kasih atas dukungan dari Singha dan Speedline Oil yang banyak membantu saya untuk kompetisi ini,” ungkap Leon.
Berbekal amunisinya tersebut, pereli asal Jawa Timur dan kini tinggal di Jawa Barat, tahun ini dirinya telah berkomitmen untuk tampil dan terus mengikuti rangkaian yang digelar oleh masing-masing promotor guna mengejar poin.
“Untuk rally, kita akan ikut full series untuk mengejar poin kejuaraan. Kalau untuk sprint rally, jujur kita tidak memasang target, dan saya juga dibantu oleh rekan saya James,” tambah pereli jang bernaung di bawah bendera tim RMS.
Pada musim ini (2023), Leon turun beberapa kali menggunakan Mitsubishi Cedia, di mana ia bertarung di salah satu kelas neraka yakni F.3.
“Pakai yang baru biar lebih menantang untuk mengejar poin. Jadi buat menambah fokus di poin kejuaraan yang lebih bergengsi,” pungkas Leon. (*)