ROCKOMOTIF, Jakarta – Model baru Kawasaki Ninja ZX-4RR yang ditunggu-tunggu oleh konsumen akhirnya resmi mendarat di Indonesia. Model ini resmi didatangkan dengan harga Rp239,9 juta (OTR DKI Jakarta).
Motor yang menggendong mesin berkapasias 400cc ini hadir dengan penyempurnaan yang lebih berani. Dari konfigurasi mesinnya sendiri, motor ini mengusung V4 di mana masing-masing silindernya berkubikasi 100cc.
Meski secara resmi telah diumumkan bahwa unitnya sudah tersedia, namun untuk jumlah kuota yang ditawarkan tidaklah banyak. New Kawasaki Ninja ZX-4RR ini hanya ada sekitar 40 unit untuk pasar Indonesia.
Kehadiran monster tersebut dianggap sebagai langkah yang berani, di mana sportbike ini akan memberikan suguhan baru yang lebih berani kepada setiap kustomer.
“Dengan hadirnya New Kawasaki Ninja ZX-4RR kami sebagai pioneer sportbike di Indonesia semakin percaya diri karena kami akan mengutamakan kenyamanan customer dengan mendengarkan saran dan masukan yang diberikan,” Michael C. Tanadhi selaku Head Sales & Promotion PT. Kawasaki Motor Indonesia.
Bicara dukungan spesifikasinya, model ini hadir dengan fitur-fitur yang menjadi sorotan utamanya di mana meliputi beberapa hal mulai dari tampilan yang lebih agresif, suguhan layar informasi yang lebih intuitif, hingga penggunaan teknologi LED yang mencerminkan sebuah sisi modern untuk sportbike.
Kawasaki Ninja ZX-4RR ini mampu menghasilkan tenaga hingga 77 PS dan torsi puncak 37,6 Nm serta dipersenjatai dengan sejumlah komponen sasis dan fitur elektronik yang dapat membantu pengendaranya agar semakin menikmati setiap puntiran gas.
Tidak sampai di situ, beberapa penyempurnaan yang dihadirkan adalah kemampuan redline di mana pada model ini mampu melebihi 15.000 rpm sehingga hal ini menjadi sebuah teknologi baru yang terinspirasi dari balapan yang ditemukan pada model ZX-10R. Di samping itu, pabrikan juga telah melengkapi model ini dengan Ram Air yang diposisikan di tengah sehingga mampu mengalirkan udara ke kotak pembersih udara dan berkontribusi pada kinerja yang maksimal.