Beranda Berita Subang Kang Akur Apresiasi Sebuan Vaksinasi Pelajar SMP dan SMA di Pantura Subang

Kang Akur Apresiasi Sebuan Vaksinasi Pelajar SMP dan SMA di Pantura Subang

wahup-Subang-bersama-pelajaran-yang-akan-vaksin.jpg

MEDIAJABAR.COM, SUBANG – Sebanyak 1.200 siswa siswi SMP dan SMA yang berada di wilayah Subang Utara di Kecamatan Pusakanagara mendapat serbuan vaksinasi Maritim TNI AL dari Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil).

Kegiatan tersebut salah satu kegiatan dalam menyambut peringatan HUT TNI AL ke -76 pada 10 september 2021 mendatang, dan dihadiri langsung Wakil Bupati Subang Agus masykur Rosyadi yang didampingi kepala Dinas kesehatan Kabupaten Subang, dr Maxi.

Menurut Kepala Staf Kolinlamil, Laksamana Pertama TNI Retiono mengataian, bahwa serbuan vaksinasi tersebut sebagai dukungan kepada pemerintah dalam membantu percepatan penangulangan pandemik covid-19.

BACA JUGA:  PT DAHANA Akan Hadiri Pameran Konstruksi Indonesia 2024

“Dengan vaksinasi untuk memberikan kekebalan tubuh kepada para pelajar agar mereka bisa segera melakukan pembelajaran tatap muka sesuai dengan program pemerintah,” katanya pada Kamis (7/10/2021).

Kegiatan serbuan vaksin tersebut,sangat menarik karena Kolinlamil melaksanakannya di atas kapal perang KRI Teluk Bintuni yang bersandar di kawasan pelabuhan Patimban.sehingga para pelajar sangat antusias mengikuti Vaksinasi karena di laksanakan di area Pelabuhan patimban dan berkesempatan bisa merasakan kapal perang dan kapal KPLP juga bea cukai.

“Selain untuk daya tarik minat siswa-siswi untuk di vaksin, kegiatan vaksinasi tersebut sebagai wisata kemaritiman yang sekaligus study tour untuk mendapatkan pengenalan dan wawasan terkait pengetahuan kapal perang milik TNI AL tentang kemaritiman,” Imbuhnya.

BACA JUGA:  KPU Subang Antisipasi Keterlambatan Distribusi Logistik Pilkada 2024 di Tengah Musim Hujan

Kolinlamil menargetkan serbuan vaksinasi di Patimban ini 1200 pelajar juga kepada Masyarakat dengan vaksin sinovac. Dan tenaga vaksinator yang mendukung kegiatan terdiri dari personel dari Dinas Kesehatan Kolinlamil dan dari tim Dinas Kesehatan dan Puskesmas Pusakanagara.

Sementara itu Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi mengapresiasi kegiatan serbuan vaksin yang dilaksanakn oleh Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil).

Menurut dia, kegiatan tersebut sangat membantu program Pemerintah untuk percepatan vaksinasi di Indonesia khususnya Subang yang targetnya akhir tahun 2021 nanti sudah tervaksinasi seluruhnya dan masyarakat mencapai herd immunity.

BACA JUGA:  7 Pondok Pesantren Terbaik dan Terbesar Di Subang 2024, Cek No. 4

“Untuk saat ini, walaupun rata-rata kasus covid-19 di Kabupaten Subang melandai. Subang kembali ke level 3 karena cakupan vaksin masih di bawah 50% yaitu di angka 33% dari target 1.285.199 sasaran sehingga capaian vaksinasi menjadi salah satu indikator leveling tingkat kewaspadaan covid-19 daerah,” tutupnya.

Turut hadir pada kegiatan tersebut direktur KPLP, kepala KSOP, Camat Pusakanagara, Satgas Covid-19 Kabupaten Subang, Kapolsek, Danramil dan perwakilan Indonesia Hebat.