ROCKOMOTIF, Tangerang – Akhirnya PT Astra Honda Motor (AHM) menjual secara resmi motor listrik Honda EM1 pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Harga motor listrik yang akan diproduksi di Indonesia ini berkisar di Rp 40 sampai Rp 45 jutaan.
Ya, harga ini masih kisaran karena memang AHM baru membuka pre-order di GIIAS kali ini. Untuk harga resmi belum diumumkan saat ini.
Harga ini terbilang cukup mahal untuk sebuah motor listrik yang diproduksi lokal. Pasalnya motor ini hanya memiliki jarak tempuh 41,1 km saja.
Baca juga: Motor Listrik Anak Bangsa SMEV Dipasarkan Mulai Rp 79 Jutaan
Konsumen akan mendapat unit motor dan satu buah baterai Honda Mobile Power Pack dalam pembeliannya.
“Kami memproduksi Honda EM1 e: di Indonesia sebagai salah satu bentuk komitmen Honda untuk mewujudkan netralitas karbon. Motor ini kami persembahkan bagi masyarakat Indonesia yang menantikan sepeda motor listrik berkualitas tinggi yang dapat memberikan keamanan, kenyamanan, dan kesenangan saat mengendarainya. Kami pun melengkapi kehadiran Honda EM1 e: dengan pilihan pengisian baterai yang paling sesuai dengan kebutuhan konsumen,” ujar Mitsuishi President Director AHM Susumu.
Spesifikasi Honda EM1
Sepeda motor listrik Honda EM1 ini ditujukan untuk penggunaan di dalam kota saja. Tenaganya maksimal 1,7 kW dengan dukungan baterai yang bisa dilepas pasang (detachacble).
Dalam melakukan pengisian daya baterai, konsumen dapat melakukan pengisian daya dengan Honda Power Pack Charger e: dengan waktu pengisian daya 2,7 jam (160 menit) untuk 25%-75% dan 6 jam untuk 0%-100% maupun konsumen dapat mengunjungi Honda Power Pack Exchanger e: untuk menukar baterai yang telah terisi penuh.
Sebagai sarana pendukung mobilisasi area perkotaan, Honda EM1 e: mampu mencapai kecepatan maksimal 45 km/h dengan jarak maksimal 41,1 km.
“Kami dengan senang hati akan mulai melayani pemesanan sepeda motor listrik Honda EM1 e:. Kami telah menyiapkan jaringan penjualan dan layanan purna jual terbaik, termasuk kemudahan pembiayaan bagi konsumen. Honda EM1 e: sudah dapat dipesan di jaringan Dealer Honda tertentu di wilayah Jawa Bali,” ujar Thomas Wijaya, Executive Vice President PT AHM.
Baca juga: Honda Genio Dapat Warna Baru, Harga Rp 19 Jutaan
Teknologi lain yang ada di motor EM1 ini adalah lampu LED di semua titik pencahayaan. Kemudian dilengkapi juga dengan Inner Rack dan USB charger type A.
Informasi di MID juga cukup lengkap dengan menunjukan kecepatan, jarak, jam, trip meter, pilihan mode daya (Standar dan hemat/ECON) serta indikator baterai.
Piranti pengereman dilengkapi dengan cakram 190 mm untuk depan dan drum brake di belakang dengan sistem Combi Brake System (CBS). Ukuran lingkar roda di depan 12 inci sementara di belakang 10 inci.
Honda EM1 yang dilengkapi baterai MPP dipasarkan dengan harga sekitar Rp 40 juta – Rp 45 juta (Honda EM1 Rp 30 juta – Rp 33 juta + baterai MPP Rp 10 juta – Rp 12 juta).
Sepeda motor listrik berdesain modern-compact ini akan dijual pada jaringan dealer sepeda motor Honda yang memiliki logo Honda e: shop. Honda EM1 e: mulai didistribusikan ke konsumen pada Desember 2023.