Beranda Otomotif Harga Resmi Wuling BinguoEV Mulai Rp 358 Juta, Belum Termasuk Insentif PPN

Harga Resmi Wuling BinguoEV Mulai Rp 358 Juta, Belum Termasuk Insentif PPN

IMG_2872-scaled.jpeg

ROCKOMOTIF, JakartaWuling Motors akhirnya mengumumkan harga resmi untuk mobil listrik terbaru, BinguoEV yang dibanderol Rp 358 juta untuk varian long range (333 km) dan Rp 408 juta untuk varian premium range (410 km). Menurut Wuling, harga ini belum termasuk potongan PPN alias insentif mobil listrik dari pemerintah.

Dian Asmahani selaku Sales & Marketing Director Wuling Motors Indonesia mengatakan bahwa harga Wuling Binguo EV belum termasuk insentif mobil listrik. Meski begitu, Wuling Motors memang masih mengupayakan agar BinguoEV ini bisa mendapat kandungan lokal hingga 40% untuk bisa mendapatkan insentif PPN.

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

“Untuk mendapatkan insentif mobil listrik, perlu memenuhi TKDN 40 persen. Jadi untuk Wuling Binguo EV masih ke arah sana,” ungkap Dian saat pengumuman harga resmi BinguoEV ini di Jakarta, Jumat (15/12/2023).

Harga wuling binguoev

Baca juga: Kencan Singkat Bersama Wuling BinguoEV, Simak Fitur Unggulannya

Sayangnya, insentif PPN untuk mobil listrik ini memang akan berakhir di Desember 2023, belum diketahui apakah akan diperpanjang oleh pemerintah di 2024 nanti.

Itu sebabnya, Wuling merilis harga resmi OTR Jakarta untuk BinguoEV ini tanpa ada insentif PPN tersebut. Sebagai informasi, dengan insentif berupa potongan terhadap PPN yang dibebankan kepada konsumen menjadi 1 persen saja, konsumen bisa lebih hemat sekitar Rp 21 jutaan sampai Rp 26 jutaan dari harga sebelum insentif.

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

Sampai saat ini animo konsumen Indonesia terhadap BinguoEV ini sangat positif, terbukti Wuling sudah mendapatkan 3.000 pemesanan sejak diluncurkan beberapa waktu lalu. Varian Premium Range mendominasi dengan 90 persen lebih, sedangkan untuk Long Range masih di bawah 10 persen.

Baca juga: Wuling Berani Berikan Garansi Baterai Seumur Hidup Untuk BinguoEV

Wuling binguoev

“Pengiriman unit Wuling BinguoEV akan dimulai pada Januari 2024. Jadi, pesan sekarang konsumen akan mendapatkan awal tahun depan,” tambah Dian.

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

Wuling BinguoEV akan diproduksi di pabrik Wuling di Cikarang dengan kapasitas 120.000 unit per tahun.

“Kami rasa produksi tidak akan menjadi masalah, karena kapasitas produksi pabrik kami 120.000 unit per tahun, jadi masih cukup ruang jika pesanan Wuling BinguoEV membeludak,” tutup Dian.