Beranda Berita Nasional Dinkes Jawa Barat Segera Distribusikan Ribuan Dosis Vaksinasi Covid-19

Dinkes Jawa Barat Segera Distribusikan Ribuan Dosis Vaksinasi Covid-19

ilustrasi-vaksin-covid.jpeg

harapanrakyat.com – Dinas Kesehatan Jawa Barat mengaku akan segera mendistribusikan puluhan ribu dosis vaksinasi Covid-19.

Hal itu menyusul penyebaran kasus Covid-19 di Jawa Barat terus mengalami penambahan. Bahkan berdasarkan data Dinas Kesehatan Jawa Barat tercatat ada 744 kasus terhitung sejak tanggal 1-19 Desember 2023.

Kepala Dinas Kesehatan Jawa Barat, Vini Adiani Dewi mengatakan, pihaknya telah kembali menyediakan layanan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat.

BACA JUGA:  30 Petugas Pertanian Jabar Asah Keterampilan Smart Farming di Bapeltan Cianjur

Lebih jauh, untuk jumlah vaksin yang tersedia saat ini, sekitar 23.100 dosis dan sudah mulai ia distribusikan ke kota dan kabupaten di Jawa Barat.

Baca Juga : Dari 59 Temuan Kasus Covid-19 di Bandung, 14 Pasien Jalani Perawatan di RS

“Jadi kita meminta dosis vaksinasi Covid-19 itu sesuai dengan permintaan dari kota dan kabupaten di Jawa Barat. Kemarin untuk permintaan awalnya sekitar 23.100 (dosis vaksin),” ungkapnya di Kota Bandung, Jumat (22/12/2023).

BACA JUGA:  Shin Tae-Yong memanggil sebanyak 26 pemain, ini daftarnya

Selain vaksinasi, lanjut Vini, rumah sakit-rumah sakit yang ada di Jawa Barat, juga telah mempersiapkan ruang isolasi yakni 10 persen dari tempat tidur yang ada.

Upaya antisipasi lainnya, yakni dengan mengeluarkan surat edaran kepada seluruh dinas kesehatan kota/kabupaten dan fasilitas kesehatan di Jawa Barat.

Surat edaran tersebut, bertujuan agar seluruh kota maupun kabupaten untuk bersiaga, jika terjadi lonjakan kasus Covid-19 kedepannya.

BACA JUGA:  10 Tempat Wisata Keren di Subang 2024, No. 4 Viral

“Ini merupakan tindak lanjut dari surat edaran Kementerian Kesehatan. Soal dosis vaksinasi Covid-19, sudah tersedia sebanyak 23.100 dosis,” ucap Kadinkes Jawa Barat itu. (Rio/R13/HR Online/Editor-Ecep)