Beranda Otomotif Jadi Sponsor Platinum IMOS 2022, FIFGROUP Optimis dengan Industri Sepeda Motor

Jadi Sponsor Platinum IMOS 2022, FIFGROUP Optimis dengan Industri Sepeda Motor

rockomotif-FIFGROUP-IMOS-2022.jpg

ROCKOMOTIF, Jakarta – Sejalan dengan gelaran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2022 yang digelar pada 2-6 November 2022, FIFGROUP, menanam kepercayaan bahwa industri sepeda motor akan tumbuh secara signifikan.

Dalam penjelasannya, Margono Tanuwijaya CEO FIFGROUP, menjelaskan meski sempat dihadang dengan kondisi pandemi beberapa waktu lalu, namun secara pertumbuhan, industri sepeda motor terus mengalami pertumbuhan.

“Dibandingkan tahun lalu, mengalami peningkaatn yang sedikit. Tapi dibandingkan sebelumnya yang di atas 6 juta unit. Proyeksi ini merupakan satu optmimesme sendiri karena kalau kita lihat per Agustus 2022, dibandingkan periode yang sama itu sebenarnya masih turun 6 persen dari tahun lalu,” ujar Margono Tanuwijaya, dalam sambutannya di Jakarta.

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

Adapun mengenai adanya penurunan tersebut, ia menjelaskan bahwa hal tersebut juga dipengaruhi oleh pasokan suku cadang seperti microchip yang menjadi salah satu komponen penting pada sepeda motor.

“Penurunan ini lebih banyak dikarenaka faktor microchip. Kalau dilihat tren sejak Agustus 2022, produksi sudah mulai normal,” tambahnya.

Melihat adanya progres yang baik dari pertumbuhan tersebut, hal ini menjadi salah satu alasan bagi FIFGROUP untuk menjadi sponsor platinum pada gelaran IMOS 2022.

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

“Di tengah-tengah usaha optimisme untuk mendukung industri kendaraan, maka tahun ini FIFGROUP menjadi platinum sponsor IMOS 2022,” bebernya.

Mengenai eksistensi perusahaan pembiayaan tersebut, Margono juga menyampaikan bahwa ini adalah kali kedua bagi mereka untuk bertindak sebagai sponsor dari event pameran sepeda motor yang digelar 2 tahun sekali.

“Ini tahun kedua, karena ini selenggarakan 2 tahun sekali, dan kini bersyukur kembali diadakan seiring dengan perkembangan COVID yg semakin hilang di Indonesia,” imbuh Margono.

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

Selama pameran IMOS 2022, FIFGROUP tidak hanya membawa lima unit usahanya, tetapi mereka juga akan memberikan banyak promo yang akan memudahkan konsumen dalam meminang sepeda motor baru dalam pameran tersebut.

“Pameran IMOS yang berlangsung pada besok (2 November) hingga 6 November 2022, menghadirkan promo menarik serta permainan menarik yang bisa diikuti oleh pengunjung,” tandasnya.