Beranda Otomotif Noisekill NK-80 Air Bikin Kabin Mobil Lebih Senyap

Noisekill NK-80 Air Bikin Kabin Mobil Lebih Senyap

rockomotif-noisekill-nk-80-air.jpg

ROCKOMOTIF, Jakarta – Melalui kehadiran produk baru Noisekill NK-80 Air yang menjadi peredam kabin akan menjadi jawaban bagi para pemilik mobil yang menginginkan tingkat kekedapan maksimal pada kendaraan mereka.

Selain mampu menghasilkan performa yang maksimal, penggunaan peredam tersebut juga tidak membuat bobot mobil bertambah secara signifikan. Pasalnya, satu lembar peredam tersebut hanya memiliki bobot sekitar 700 gram.

Melalui kehadiran Noisekill NK-80 Air yang dibawa oleh PT Intersis Sejahtera Abadi selaku distributor resmi, mereka mengandalkan material rubber butyl yang memiliki kualitas mumpuni untuk meredam suara dari luar.

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

“Tidak ditambahkan kandungan lain, makanya bisa ringan tanpa mengurangi kualitas yang terbaik, jadi pure yaa,” ujar Frans Margo, Brand Manager Nexindo Audio Nugraha.

Selain kualitas butyl rubber yang lebih premium, Noisekill NK-80 Air diciptakan lebih empuk dibandingkan karet pada umumnya. Kalau konsumen tertarik dan penasaran, untuk membuktikan betapa ringannya peredam peredam NK-80 Air, produk ini bisa mengapung di air yang mengartikan bahwa bobotnya memang ringan dan tidak memberikan penambahan bobot pada kendaraan.

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

Kehadiran produk anyar ini sekaligus melengkapi line up yang sudah ada di pasar, di antaranya NOISEKILL NK-48, NK-60, NK-18 dan masih banyak lagi.

Sebagai distributor memang piawai dalam meracik material rubber butyl yang mampu meredam berbagai macam kebisingan, seperti lantai, pintu, atap, spakbor, hingga kap mesin. Berbeda dari merk lainnya, peredam ini mengeklaim bahwa material karet dari Rubber Butyl miliknya dirancang menyesuaikan iklim tropis di Indonesia bahkan suhu ekstrim sekalipun. 

BACA JUGA:  Derek Towing Mobil 24 Jam Terbaik Subang: Bengkel FMS (Fiat Motor Services)

Produk ini juga akan diluncurkan bersamaan dengan acara otomotif bergengsi, yakni Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 di ICE BSD Tangerang, tanggal 10 – 20 Agustus 2023. Teman teman semua bisa berkunjung ke booth Noisekill di Hall 3 PF3A.