Beranda Berita Nasional Upaya Bapenda Ciamis Dekatkan Layanan untuk Masyarakat

Upaya Bapenda Ciamis Dekatkan Layanan untuk Masyarakat

IMG_20230416_110401_nNxGUXYR1b_AcPyTV8I3A.jpeg

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Ciamis senantiasa meningkatkan pelayanan sekaligus mendekatkannya kepada masyarakat. Salah satunya melalui program Pelayanan On The Street pada Bulan Ramadan ini. Warga Tatar bisa mendapat kemudahan dalam mengakses layanan pemerintah di dekat tempat tinggalnya.

Seperti yang dilakukan pada Jumat (14/4/2023), Bapenda Ciamis menggelar Pelayanan On The Street di Taman Surawisesa, Desa Kawali, Kecamatan Kawali.

Bapenda Ciamis berkolaborasi dengan berbagai instansi. Yakni Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Dishub dan Disdukcapil Ciamis. Ada juga Pelayanan SIM Keliling, Pelayanan Samsat Ciamis, Bank Indonesia Tasikmalaya dan Bank bjb cabang Ciamis.

BACA JUGA:  Kronologis Lengkap Kecelakaan Truk Maut di Subang: Dua Tewas, Delapan Luka-luka

“Kita melaksanakan Pelayanan on the street kembali. Ada pelayanan mengenai 11 Pajak daerah. Ada pelayanan pendaftaran parkir berlangganan, pelayanan perizinan, pelayanan aktivasi data kependudukan digital. Selanjutnya pelayanan sim, pelayanan samsat, pelayanan pembayaran pajak oleh BJB. Serta membuka pelayanan penukaran uang baru yang cukup mendapat antusias dari masyarakat,” ungkap Kepala Bapenda Ciamis Aef Saepuloh.

BACA JUGA:  7 Pondok Pesantren Terbaik dan Terbesar Di Subang 2024, Cek No. 4

Selain melaksanakan kegiatan pelayanan, Bapenda Ciamis bersama unsur instansi lainnya melaksanakan bagi- bagi takzil gratis. Hiburan masyarakat dengan live music dan berbagi hadiah kepada masyarakat yang melakukan pelayanan.

Baca Juga: Bupati Ciamis Serahkan Bantuan Hibah 28 Motor

“Pelayanan on the sreet ini dalam upaya terus mendekatkan pelayanan kepada masyarakat sesuai keinginan Pak Bupati Ciamis. Juga ditambah sosialisasi beberapa program pemerintah daerah yang baru seperti halnya parkir berlaganan,” jelasnya.

BACA JUGA:  PNS vs ASN Ternyata Beda, Jangan Keliru Ya!

Bapenda Ciamis juga akan melaksanakan kegiatan serupa di setiap kecamatan. Harapannya semua masyarakat Ciamis dapat merasakan Pelayanan On The Street.

“Tak lupa kami ucapkan terima kasih kepada para pihak yang terlibat termasuk Camat Kawali, Kepala Desa Kawali, kepolisian serta pihak-pihak berwenang lainnya. Juga khusus bagi masyarakat Kawali,” ucapnya.

Aef pun berterima kasih kepada seluruh instansi yang berperan aktif dalam mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. (Fahmi/R9/HR-Online/Editor-Dadang)