Beranda Berita Nasional Tiga Ruas Jalan Tol di Jabar Siap Antisipasi Lonjakan Pemudik

Tiga Ruas Jalan Tol di Jabar Siap Antisipasi Lonjakan Pemudik

JAPRI-Kesiapan-Ruas-Jalan-Tol-Mudik-Lebaran.jpeg

harapanrakyat.com – Tiga ruas jalan tol baru di wilayah Jawa Barat telah siap mengantisipasi lonjakan pemudik pada arus mudik dan balik Lebaran 2023.

Penyiapan tiga ruas tol baru untuk mudik Lebaran itu seiring dengan peningkatan jumlah pemudik yang bergerak dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah atau Jawa Timur.

Pemerintah memprediksi, jumlah pemudik dari Jakarta menuju Jawa Tengah dan Jawa Timur pada arus mudik tahun ini mencapai 20 juta orang. Sedangkan di wilayah Jawa Barat, pemerintah memperkirakan sebanyak 15 juta orang akan keluar dari wilayah Jawa Barat.

Baca Juga : Pemprov Jabar Siapkan Ribuan Tiket Gratis Mudik Lebaran

BACA JUGA:  Rumah Nenek Satinah di Subang Terancam Ambruk, Relawan Harap Ada Donatur yang Peduli

Kadishub Jawa Barat A Koswara memperkirakan banyak pemudik yang akan melintasi jalur jalan tol Trans Jawa. Sehingga, untuk mengantisipasi lonjakan pemudik itu, tiga ruas jalan tol di Jawa Barat akan dibuka fungsional.

Tiga tol baru itu adalah Jalan Tol Japek 2 tujuan Karawang-Sadang, Jalan Tol Bogor-Sukabumi, dan Jalan Tol Cisumdawu antara ruas Cimalaka-Cipali.

“Kalau tol Trans Jawa dan jalan nasional, itu kewenangan pusat. Kami mengantisipasi di keluar Tol Japek, Bogor, dan Cisumdawu serta jalan provinsinya,” ujar Koswara di Gedung Sate, Kota Bandung, Kamis (13/4/2023).

Untuk Tol Cisumdawu, lanjut Koswara, mulai ruas jalan tol Cimalaka-Cipali hanya akan beroperasi secara situasional dari pukul 6 pagi hingga 3 sore. Skema operasionalisasi ruas jalan tol ini, kata Koswara, hanya satu arah baik untuk arus mudik maupun arus balik. Sedangkan ruas Cileunyi-Ujungjaya beroperasi seperti biasa.

BACA JUGA:  Indonesia Tantang Bahrain di Laga Penentu Kualifikasi Piala Dunia 2026

Selain Siapkan Ruas Jalan Tol, Pemprov Jabar Siapkan Jalur Mudik Lokal

Dinas Perhubungan Jawa Barat juga telah mengantisipasi kemungkinan mudik lokal dan keramaian di jalur wisata. Pemprov Jabar memprediksi sekitar 43 persen warga Jabar akan melakukan perjalanan atau mudik lokal dan berwisata.

Koswara menjelaskan, pihaknya menyiapkan 127 posko pengamanan bekerja sama dengan dinas perhubungan kabupaten/kota. Total personel gabungan, kata Koswara, sebanyak 4500 petugas.

BACA JUGA:  Penginapan Murah Subang: Daftar Alamat dan Tarif (2024)

Baca Juga : Pesan Gubernur Jabar Untuk Satgas Linmas Saat Mudik Lebaran

“Posko juga akan mencatat kendaraan yang melintas atau cacah lalin (lalu lintas). Tujuannya sebagai langkah antisipasi jika diperlukan rekayasa lalu lintas. Poskotis akan menginformasikan ke petugas di titik-titik yang bakal terjadi kemacetan agar segera melakukan rekayasa lalin,” ungkapnya.

Ia mengharapkan, melalui berbagai upaya yang pihaknya lakukan ini, mampu memperlancar arus mudik dan balik Lebaran.

“Mudah-mudahan dengan menyiapkan tiga ruas jalan tol di Jawa Barat ini dapat memperlancar arus mudik dan balik Lebaran 2023,” ungkapnya. (Ecep/R13/HR Online)