harapanrakyat.com,- Sebuah rumah di Desa Ratawangi, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat rusak berat akibat tersambar petir, Rabu (10/03/2023).
Rumah milik Anjar Herdiansyah (32) warga Dusun Cangkring, RT 12, RW 03, Desa Ratawangi tersebut rusak pada bagian dinding rumah.
Selain itu, seluruh perabotan elektronik di rumah Anjar juga hancur akibat sambaran petir tersebut.
Kepala Desa Ratawangi Ahmad Hidayat membenarkan kejadian tersebut, menurutnya kejadian rumah tersambar petir itu terjadi pada Rabu sore sekitar pukul 17.40 WIB.
“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Namun bangunan rumah alami kerusakan cukup parah, begitupun dengan perabotan elektronik seperti televisi, penanak nasi (rice cooker) serta KUL meter (KWH ) listrik juga rusak,” katanya.
Baca Juga: Digerebek karena Selingkuh, Kasi Pelayanan Desa Kertaharja Ciamis Mengundurkan Diri
Menurut Ahmad Hidayat, akibat kejadian tersebut korban menderita kerugian hingga puluhan juta rupiah.
“Untuk sementara waktu keluarga korban kita ungsikan ke tempat yang lebih aman, mengingat kondisi rumahnya mengalami kerusakan serius,” terangnya.
Informasi yang diterima harapanrakyat.com, akibat sambaran petir yang merusak rumah Anjar, saluran listrik di daerah tersebut pun padam. (Suherman/R7/HR-Online/Editor-Ndu)