Beranda Teknologi Tablet 3D AI Pertama dari ZTE Nubia: Tawarkan Pengalaman 3D yang Imersif

Tablet 3D AI Pertama dari ZTE Nubia: Tawarkan Pengalaman 3D yang Imersif

NubiaPad3DLaunchatMWC20231_copy_800x437.jpg

review1st.com – ZTE Corporation (0763.HK / 000063.SZ), penyedia solusi teknologi informasi dan komunikasi terkemuka di dunia, berkolaborasi dengan Leia Inc., pengembang teknologi 3D AI terkemuka di dunia untuk menghadirkan tablet 3D AI pertama di dunia – Nubia Pad 3D, di ajang Mobile World Congress 2023.

Perangkat inovatif ini memiliki teknologi yang memungkinkan panggilan video, streaming, dan gaming 3D tanpa membutuhkan kacamata, termasuk pembuatan konten dan aplikasi.

Perusahaan juga meluncurkan produk menarik lainnya di ajang ini, termasuk kacamata AR pertama dari Nubia – Nubia Neovision Glass, dan rangkaian produk berteknologi pintar lainnya.

Ni Fei, Senior Vice President ZTE Corporation dan President ZTE Mobile Devices, mengatakan: “ZTE bekerja sama dengan Leia dalam teknologi 3D AI, dengan bangga mengumumkan perluasan portfolio 5G+3D. Dengan teknologi ini, pengguna dapat menikmati pengalaman 3D tanpa memerlukan kacamata.”

Cecilia Qvist, CEO Leia, mengatakan: “3D telah lama hadir, namun kami kini meningkatkan tampilan dan pembuatan konten 3D dengan teknologi AI terbaru.

AI telah menghadirkan pengalaman 3D ke level baru, baik dalam hal kenyamanan menonton, dan kemudahan untuk membuat konten 3D, bahkan anak usia 5 tahun kini dapat membuat dan membagikan seni imersif yang menakjubkan dalam hitungan detik menggunakan perangkat ini.”

BACA JUGA:  XL Axiata Berhasil Raih Penghargaan Tertinggi di Stellar Workplace Award 2024

Pengalaman 3D yang imersif

Nubia Pad 3D menampilkan teknologi 3D lightfield mutakhir dari Leia, didukung daya komputasi AI yang tangguh, menjadikannya perangkat yang sempurna untuk melakukan pelacakan wajah tiga dimensi yang dinamis dan pencocokan secara real-time, hingga menyediakan sudut pandang 3D yang nyaman.

Perangkat ini juga menggunakan neural network yang canggih dan algoritme untuk mengonversi konten 2D massif seperti media streaming, game, film, dll., menjadi pengalaman visual 3D yang secara mulus, sehingga menjadi pengalaman visual 3D yang imersif dan unik secara real-time.

Memproduksi konten 3D berkualitas tinggi

Nubia Pad 3D bukan hanya sebuah browser pemutaran 3D, tetapi juga pembuat konten 3D. Menggunakan prinsip persepsi stereoskopis pada mata manusia, dual camera di depan dan di belakang mampu merekam pemandangan secara 3D.

Dual camera di belakang beresolusi 16MP dapat digunakan untuk pengambilan gambar 3D, dan dual camera di depan beresolusi 8MP dapat digunakan untuk panggilan video 3D sehingga pengguna dapat membuat konten 3D berkualitas tinggi, membuat kreasi 3D menjadi kenyataan.

Dengan tambahan software kreatif, semua orang dapat menjadi seniman untuk membuat karya visual 3D melalui AI.

Berbagai aplikasi 3D

Dengan memanfaatkan kekuatan AI dan teknologi 3D yang komprehensif, nubia Pad 3D menawarkan pengalaman digital terbaik. Dengan berbagai aplikasi 3D-nya.

BACA JUGA:  Google Minta Regulasi untuk Mengakhiri Praktik Anti-Persaingan Microsoft di Pasar Cloud

Pengguna dapat mengakses beragam konten termasuk 3D chat, media streaming 3D, game 3D, teater 3D, pengambilan gambar 3D, dan konten kreasi lainnya. Leia App Store menjadi one-stop-shop bagi pengguna untuk mengunduh seluruh aplikasi yang mereka butuhkan.

Nubia Pad 3D tidak hanya terbatas pada skenario penggunaan konsumen, tetapi juga dapat digunakan dalam skenario penggunaan komersial. Perangkat ini berpotensi untuk merevolusi pendidikan 3D dengan demonstrasi digital untuk dunia pendidikan, layanan medis, pameran digital di museum, dan bidang lainnya.

Dengan kemampuan untuk mewujudkan pengalaman augmented reality, nubia Pad 3D merupakan terobosan di dunia teknologi.

Ekosistem konten 3D Leia yang kuat

Aplikasi lengkap dari nubia Pad 3D tidak lepas dari dukungan ekosistem Leia yang kuat, termasuk teknologi difusi yang stabil dari Stability.ai, yang memungkinkan LeiaDream untuk menciptakan seni generatif dalam 3D, integrasi SDK dengan Unreal Engine, Unity, dan lainnya.

Dalam perjalanan untuk membangun ekosistem yang lengkap, Nubia dan Leia akan terus mengeksplorasi kemungkinan visi 3D di masa depan bersama mitra ekosistem untuk menghadirkan pengalaman 3D imersif yang memukau bagi pengguna.

Performa flagship dan daya tahan yang tinggi  

Nubia Pad 3D dilengkapi dengan konfigurasi chipset Snapdragon 888 terbaru, UFS3.1, dan RAM LPDDR5. Pengguna dapat memiliki pengalaman visual yang memukau dari layar IPS LCD seluas 12,4 inci dengan adaptive dimming 2,5K, resolusi 2560×1600 dan intelligent refresh rate yang mencapai 120Hz.

BACA JUGA:  Hati-Hati! Ini Bahayanya Aplikasi Jailbreak iPhone? Panduan Lengkap untuk Memahami, Risiko, dan Keamanannya

Jika dirasa belum memadai, tablet ini juga dilengkapi dengan speaker surround Dolby simetris di keempat sudut dan baterai sebesar 9070mAh dengan pengisi daya cepat 33W, menyediakan daya tanpa gangguan untuk petualangan tiga dimensi Anda.

Desain yang indah dan bergaya

Nubia Pad 3D memiliki desain bodi berbahanlogam yang ringan dan portabel. Desain multi-interface dan slot kartu Nubia Pad 3D juga sangat meningkatkan kegunaannya. Dengan nuansa warna midnight black yang dipadukan dengan vegan leather case, menjadikan produk ini elegan dan fashionable.

Setelah pengerjaan selama dua tahun, melibatkan 200 tim litbang profesional serta dukungan lebih dari 100 laboratorium di seluruh dunia, nubia Pad 3D kini telah hadir serta mewujukan pengalaman digital 3D baru dengan dukungan teknologi AI yang unik.

Produk ini akan tersedia pada pre-sale di bulan Maret. Di MWC 2023, ZTE juga menandatangani Nota Kesepahaman dengan AIS, operator seluler terbesar di Thailand. Kedua pihak akan bersama-sama mempromosikan nubia Pad 3D di pasar lokal.