Beranda Berita Nasional Sejumlah Kader Demokrat Jabar Dikabarkan Pindah ke Partai Lain, Ini Kata Pengamat

Sejumlah Kader Demokrat Jabar Dikabarkan Pindah ke Partai Lain, Ini Kata Pengamat

Dedi-Barnadi.jpeg

harapanrakyat.com – Fenomena adanya sejumlah kader unggulan Partai Demokrat Jawa Barat yang diduga pindah ke partai lain, harus menjadi perhatian serius partai.

Pengamat Politik Lingkar Survei dan Demokrasi (eLSID) Jawa Barat, Dedi Barnadi mengatakan, Partai Demokrat Jawa Barat tidak boleh lengah mengamati komitmen para kadernya. Terlebih saat ini sedang terjadi guncangan politik yang melanda Partai Demokrat di level pusat.

“Partai Demokrat Jawa Barat benar-benar harus serius. Tidak sedikit kader unggulannya sudah pindah bergabung ke partai lain,” ungkap Dedi Barnadi di Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (9/4/2024).

BACA JUGA:  7 Pondok Pesantren Terbaik dan Terbesar Di Subang 2024, Cek No. 4

Baca Juga : Peternak Ayam Petelur di Ciamis Siap Jadi Binaan Partai Demokrat

Dedi menjelaskan, dari sekian banyak kader Partai Demokrat yang diduga pindah partai itu di antaranya berlabuh ke Partai Nasdem, Gerindra, PDI Perjuangan, Golkar, dan Perindo.

“Bahkan infrastruktur Partai Demokrat seperti mantan pengurus DPC, PAC, dan pengurus ranting partai sudah terlebih dahulu melakukan hal tersebut,” katanya.

Informasi terbaru, kata Dedi, beredar kabar pengurus DPC Demokrat Kabupaten Indramayu juga siap pindah partai ke PKB.

“Mereka dikenal sebagai kader-kader andal Partai Demokrat di wilayah Jawa Barat, namun sayangnya, kini telah pindah dan menjadi bagian dari kekuatan partai lain,” katanya.

BACA JUGA:  Indonesia Tantang Bahrain di Laga Penentu Kualifikasi Piala Dunia 2026

“Kondisi ini harus menjadi perhatian serius bagi Partai Demokrat. Terutama dalam hal merawat dan memperkuat kader-kader yang telah berjuang bersama dengan partai tersebut,” ujar Dedi menambahkan.

Cegah Kader Pindah Partai, Demokrat Harus Intensif Beri Pembinaan

Dedi menegaskan, mencegah terjadinya kader pindah partai maka Demokrat, khususnya Jawa Barat harus lebih intensif dalam memberikan pembinaan dan pelatihan kepada para kader.

Selain itu, kata Dedi, memberikan ruang bagi para kader lama yang sudah berjuang dan membesarkan partai.

BACA JUGA:  Kronologis Lengkap Kecelakaan Truk Maut di Subang: Dua Tewas, Delapan Luka-luka

“Sehingga mereka (kader) tidak mudah tergoda pindah ke partai politik lain,” ungkapnya.

Baca Juga : AHY Ajak Kader Partai Demokrat Terus Suarakan Aspirasi Rakyat

Dedi menuturkan, banyak faktor yang mempengaruhi para mantan Ketua DPC Partai Demokrat itu pindah ke partai lain. Di antaranya perbedaan pandangan atau kesempatan politik yang lebih baik.

“Partai politik yang memiliki prinsip dan nilai yang jelas, akan lebih mudah memperkuat kader-kadernya dan meraih dukungan masyarakat. Selain itu, para kadernya pun tidak akan mudah pindah ke partai lain,” ungkapnya. (Atep/R13/HR Online/Editor-Ecep)