Beranda Berita Subang Sarasehan Bersama Awak Media Subang, Kuatkan Silaturahmi dan Sinergitas

Sarasehan Bersama Awak Media Subang, Kuatkan Silaturahmi dan Sinergitas

Sarasehan Bersama Awak Media Subang, Kuatkan Silaturahmi dan Sinergitas

Bupati Subang H. Ruhimat, bersama Wakil Bupati Subang H. Agus Masykur Rosyadi, melaksanakan silaturahmi bersama media se-Kabupaten Subang, bertempat di Camping Ground, Smarthill, Kecamatan Ciater. Jumat, 25 Agustus 2023.

Tema pada silaturahmi bersama media tersebut adalah 'Saresehan Media Jawara Kabupaten Subang' yang juga sebagai media evaluasi dalam pembangunan di Kabupaten Subang.

BACA JUGA:  Genjring Bonyok: Seni Tradisional Unik dari Kabupaten Subang

Dalam kegiatan tersebut Asisten Daerah II Bidang Pembangunan dan Perekonomian H. Hidayat dalam laporannya menyampaikan bahwa tujuan utama dalam kegiatan saat ini adalah silaturahmi. Ia pun juga menyampaikan bahwa media merupakan bagian yang tak dapat terpisahkan dalam unsur pentahelix yang bersinergi membantu pembangunan yang dilaksanakan oleh Pemerintah.

"Saya, Pak Bupati, Pak Wakil Bupati Menganggap Media menjadi komponen penting, media menjadi lampu, spion, yang menopang kiprah jalannya pemerintah."

BACA JUGA:  Rumah Nenek Satinah di Subang Terancam Ambruk, Relawan Harap Ada Donatur yang Peduli

Pada kesempatan tersebut diserahkan sebuah cendramata dari rekan-rekan media sebagai wujud apresiasi kepada Bupati dan Wakil Bupati Subang dalam memimpin Kabupaten Subang.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Subang, Asisten Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat serta Kadisdikbud Kabupaten Subang.