Beranda Berita Nasional Relawan Juragan Ciamis Deklarasikan Dukungan untuk Ganjar Pranowo

Relawan Juragan Ciamis Deklarasikan Dukungan untuk Ganjar Pranowo

IMG_20230803_104335_sS6PFGEB1o_lLCKUx0S0y_PeLOTemX0u.jpeg

harapanrakyat.com,- Relawan Jaringan Rakyat untuk Ganjar (Juragan) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, deklarasikan dukungan pemenangan untuk Capres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Deklarasi itu dilaksanakan di Taman Situs Jambansari, Kamis (3/8/2023) dihadiri 300 orang relawan.

Kegiatan itu dihadiri Koordinator Juragan Nasional, TB Hasanuddin yang juga anggota DPR RI dari PDI Perjuangan. Kemudian anggota DPR RI dapil X HM Nurdin, Ketua DPC PDIP Ciamis H Nanang Permana, dan tamu lainnya.

Dalam sambutannya, TB Hasanuddin mengatakan, relawan Juragan ini tidak hanya terbentuk di Ciamis, tapi juga di sejumlah wilayah di Jawa Barat dan Banten.

BACA JUGA:  PNS vs ASN Ternyata Beda, Jangan Keliru Ya!

“Di Jawa Barat sudah terbentuk di 11 daerah, akan terus bertambah tentunya,” kata TB Hasanuddin.

Intinya, dengan kehadiran relawan Juragan, pihaknya menargetkan Ganjar Pranowo di Jawa Barat dan Banten.

“Kita ini sasarannya bukan masyarakat perkotaan, tetapi masyarakat di pelosok-pelosok, yang suka kerja ke sawah. Di Pangandaran kemarin ke nelayan laut, itu yang menurut kami efektif,” ujarnya.

BACA JUGA:  Kronologis Lengkap Kecelakaan Truk Maut di Subang: Dua Tewas, Delapan Luka-luka

Lanjut TB, dukungan terhadap Ganjar ini berdasarkan trek record Ganjar yang dianggap paling pas memimpin negara.

“Pak Ganjar sudah 2 kali jadi anggota DPR RI, dua periode jadi Gubernur. Ganjar punya kemampuan mengartikulasikan keinginan rakyat, tentu sangat kita dukung agar menjadi Presiden,” tegas purnawirawan Jenderal Bintang 4 ini.

Sementara itu, Ketua DPC PDIP Ciamis H Nanang Permana berharap, relawan Juragan ini benar-benar berjuang untuk memenangkan Ganjar Pranowo menjadi Presiden.

BACA JUGA:  XL Axiata Berhasil Raih Penghargaan Tertinggi di Stellar Workplace Award 2024

Pihaknya sangat mendukung dengan kehadiran relawan Ganjar di Ciamis.

“Saya berharap relawan ini bisa bersinergi dengan struktur partai, untuk sama-sama memperjuangkan kemenangan Ganjar,” ungkap Nanang.

Lanjutnya, DPC PDIP Ciamis akan mendirikan sekretariat bersama, untuk relawan Ganjar yang ada di Ciamis. “Ada 15 jaringan relawan di Ciamis untuk Ganjar, sekretariat bersama ini kita bentuk untuk memudahkan koordinasi relawan,” pungkas Ketua DPRD Ciamis ini. (R8/HR Online/Editor Jujang)