Beranda Berita Subang Segera Dibangun, UPI Subang akan Gantikan UPI Bandung

Segera Dibangun, UPI Subang akan Gantikan UPI Bandung

UPI-Subang.jpg

KOTASUBANG.com, Subang – Bupati Subang H. Ruhimat melaksanakan Rapat Koordinasi terkait pelaksanaan pembangunan Kampus UPI Subang, bertempat di Aula Abdul Wahyan, Rumah Dinas Bupati, Kamis (24/2/2022).

Rapat koordinasi ini dalam rangka menjalin komunikasi, kerjasama dan mencari solusi dalam mengatasi masalah yang akan timbul dalam proses pembangunan. Dirinya juga mengajak untuk berkolaborasi dalam Pentahelix. Dirinya mengatakan, bahwa tanpa kolaborasi maka tidak akan terlaksana berbagai program extraordinary yang ingin dicapai.

Prof. Solehuddin mengatakan, bahwa dengan dibangunnya UPI Subang tersebut, akan menggantikan UPI Bandung.

“UPI Bandung, 100% harus pindah ke Subang” katanya.

Prof. Solehuddin menyampaikan pembangunan UPI akan berdampak pada perekonomian, baik bagi pemerintah maupun masyarakat sekitar. Kemudian Prof. Solehudin menyampaikan bahwa implikasi dari pertemuan ini adalah untuk membuat tim khusus dari Pemda, UPI dan PTPN VIII.

BACA JUGA:  KPU Subang Antisipasi Keterlambatan Distribusi Logistik Pilkada 2024 di Tengah Musim Hujan

Prof. Solehuddin juga menyampaikan bahwa kehadiran UPI, bukan hanya untuk membangun kampus, tapi juga untuk membangun lingkungan sekitar.

“Hadirnya UPI Akan memunculkan pusat pendidikan, pusat wisata, dan pusat lainnya” katanya.

Pada kesempatan tersebut, ditayangkan pula cuplikan video masterplan pembangunan UPI Subang dengan berbagai fasilitas didalamnya.

Sementara itu, Kapolres Subang AKBP Sumarni menyampaikan dengan akan dibangunnya UPI di Subang, maka perlu dilakukan sosialisasi. Dirinya mengungkapkan masyarakat yag terdampak, saat ini meminta relokasi dan modal untuk memulai kembali usahanya.

BACA JUGA:  Daftar 7 Tempat Service HP di Subang: Alamat dan Nomor Telepon Lengkap (November 2024)

“Kita perlu intensif berkomunikasi dengan kades terkait, sehingga kades mengkondusifkan dengan warganya” pesannya.

Dandim 0605 Letkol (Czi) Irsad Wilyarto menyampaikan dilapangan Kodim akan berkoordinasi dengan Polres untuk mengkondusifkan situasi dan menyatakan bahwa keuntungan dan kemanfaatan harus bisa dirasakan semua pihak.

“Kami akan mendukung dan mensupport pembangunan dapat berjalan lancar, Kami siap mensupport demi kemajuan Subang”ujarnya.

Sementara itu, Kang Jimat dalam sambutannya menyampaikan bahwa dirinya menunggu action atas pembangunan Kampus UPI. Dirinya juga mengapresiasi berbagai pihak dan menyambut baik akan hal perpindahan UPI Bandung ke Subang. Kang Jimat optimis apabila UPI telah terbangun, maka akan memberikan dampak ekonomi yang besar bagi Subang.

BACA JUGA:  Sekda Subang Dorong Pemberdayaan Melalui Pelatihan WJWE

“Insha Allah cita cita harapan dan keinginan, sesuai dengan harapan Subang Jawara, Mudah mudahan Subang bisa menjadi kota pendidikan”

Pada kesempatan tersebut dilaksanakan pula penandatanganan MoU kerjasama rencana pembangunan UPI Subang, oleh PT. Subang Sejahtera dan PT. UPI Edun yang disaksikan langsung oleh Kang Jimat dan Rektor UPI. Kerjasama ini merupakan amanat dari Kang Jimat, dimana BUMD harus diberdayakan di segala bidang.