Beranda Berita Nasional Porprov Jabar 2022, Cabor Petanque Ciamis Raih 5 Medali

Porprov Jabar 2022, Cabor Petanque Ciamis Raih 5 Medali

Cabor-Petanque-Raih-5-Medali.jpg

harapanrakyat.com,- Cabang olahraga (Cabor) Petanque Kabupaten Ciamis berhasil menyumbangkan 5 medali bagi Kontingen Kabupaten Ciamis pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat.  Medali langsung diserahkan Bupati Ciamis Herdiat Sunarya, Jumat (11/11/2022) malam.

Kelima medali tersebut yakni 2 medali emas, 1 medali perak dan 2 medali perunggu. Dua medali emas didapatkan dari nomor pertandingan Triple women dan juga double women.

BACA JUGA:  7 Pondok Pesantren Terbaik dan Terbesar Di Subang 2024, Cek No. 4

Sedangkan untuk 1 medali perak itu dari nomor shooting man. Sementara untuk 2 medali perunggu itu dari nomor Triple mix B dan juga shooting women. 

Baca Juga: Bupati Ciamis Sebut Porprov Jabar Dongkrak Perekonomian Masyarakat

Untuk atlet cabor petanque Ciamis peraih medali emas sendiri, dari Triple Women yakni Melinda Gita, Dita Eka Wahyuni, Hera Kartika, Selvianti. Sedangkan untuk peraih medali emas pada Double Women yakni Hera Kartika dan Melinda Gita.

BACA JUGA:  Rumah Nenek Satinah di Subang Terancam Ambruk, Relawan Harap Ada Donatur yang Peduli

Kemudian atlet peraih perak yakni Fajar Ibnu Soleh dari nomor Shooting Man. Kemudian peraih perunggu Melinda Gita Fitriani, Hera Kartika, Ade Maulana dan Tia Setiawati.

Manager Petanque Ciamis, Eli Herliana mengucapkan rasa bangga dan syukurnya karena timnya berhasil meraih 5 medali pada Porprov Jabar tahun 2022 ini.

“Alhamdulilah, bangga sekali. Kita juga masih punya kesempatan untuk bisa meraih medali dari beberapa nomor,” ucapnya.

BACA JUGA:  Kementerian Komunikasi Blokir Lebih dari 277.000 Konten Judi Online dalam Tiga Minggu

Eli juga mengucapkan terima kasih kepada para atlet yang telah bekerja keras dan berhasil meraih medali baik emas, perak maupun perunggu.

“Terima kasih kepada para atlet dan juga masyarakat Ciamis yang telah mendukung kami,” pungkasnya. (Feri/R7/HR-Online/Editor-Ndu)