harapanrakyat.com,- Partai Gerindra menanggapi terkait pertemuan Ketua Umum DPP PKB Cak Imin sebagai partai koalisinya, bertemu dengan bakal capres Ganjar Pranowo yang diusung PDI Perjuangan pada Jumat (18/8/2023).
Menurut Sekjen DPP Gerindra Ahmad Muzani, pihaknya menilai positif pertemuan antara Cak Imin atau Muhaimin Iskandar dengan Ganjar Pranowo.
Pertemuan tersebut untuk mempererat tali silaturahmi. Partai Gerindra sendiri mempersilahkan Muhaimin Iskandar bertemu dengan semua tokoh. Maupun dengan bakal calon presiden lainnya.
Partai Gerindra tetap menganggapnya hal itu merupakan langkah yang baik. Terlebih dalam momentum hari ulang tahun kemerdekaan Indonesia. Sehingga langkah tersebut bisa memberikan pesan kesejukan.
Baca Juga: Keluar dari Golkar, Dedi Mulyadi Resmi Jabat Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra
“Kami persilahkan Pak Muhaimin melakukan komunikasi dengan siapapun. Kami rasa komunikasi yang Pak Muhaimin lakukan dengan semua tokoh merupakan upaya untuk lebih mempererat tali silaturahmi. Juga memperkuat posisi, kesatuan dan persatuan,” ujar Ahmad Muzani, Sabtu (19/8/2023), mengutip dari suara.com.
Di sisi lain, lanjutnya, Partai Gerindra sendiri sudah mengetahui adanya pertemuan antara Cak Imin dengan bakal capres Ganjar Pranowo.
“Sekali lagi kami anggap pertemuan kedua tokoh tersebut sangat positif, karena memang harus memberi pesan yang baik kepada masyarakat. Dalam hal ini pesan perdamaian, kesejukan, persatuan, kebersamaan, dan pesan ketenangan. Karena semuanya harus benar-benar dijaga,” kata Ahmad Muzani.
Ahmad Muzani juga menegaskan bahwa Partai Gerindra sudah mengetahuinya pertemuan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, dengan bakal capres Ganjar Pranowo. (Eva/R3/HR-Online)