Beranda Berita Nasional Peringatan Hari AIDS Sedunia 2022, Ini Imbauan Dinkes Kota Banjar untuk Masyarakat

Peringatan Hari AIDS Sedunia 2022, Ini Imbauan Dinkes Kota Banjar untuk Masyarakat

HAS-2022.jpg

harapanrakyat.com,- Peringatan Hari AIDS Sedunia Tahun 2022 digelar secara sederhana di Aula Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Banjar, Jawa Barat, Sabtu (10/12/2022).

Dalam kegiatan tersebut, Kadinkes Kota Banjar Andi Bastian, melalui Kabid P2P, Ika Rika mengatakan, pihaknya mengajak masyarakat untuk tidak berstigma negatif terhadap Orang Dengan HIV/AIDS (ODHA).

“Supaya yang datang hari ini bisa menyampaikan kepada masyarakat agar tidak memberikan stigma negatif terhadap ODHA. Sehingga mereka bisa hidup tanpa merasa takut atau malu,” kata Ika Rika, Sabtu (10/12/2022).

BACA JUGA:  DAHANA Aktif Mengembangkan Produk Alutsista Indonesia

Ia menjelaskan, jumlah keseluruhan ODHA di Kota Banjar yang menjalani pengobatan saat ini ada sebanyak 188 orang.

“Yang saat ini mengakses obat jumlah keseluruhannya ada 188 orang. Sedangkan, untuk tahun 2022 ini ada 44 orang,” jelasnya.

Baca Juga: Perlu Komitmen untuk Meningkatkan Akses Pengobatan HIV/AIDS

Lanjut Ika, untuk orang dengan HIV/AIDS yang meninggal dunia pada tahun 2022 jumlahnya sebanyak dua orang.

BACA JUGA:  DAHANA Serahkan Bantuan Bibit Tanaman ke Bandung Barat

“Kalau yang meninggal dunia tahun ini ada dua orang, itu yang HIV baru. Kalau yang lama total pada tahun 2022 itu pastinya dengan komplikasi, dan ia sudah HIV lama ada sekitar 11 orang,” paparnya.

Sementara itu, dalam acara peringatan Hari AIDS Sedunia tahun ini juga dilakukan penandatanganan komitmen bersama untuk penanggulangan HIV/AIDS. Khususnya di Kota Banjar.

BACA JUGA:  Peringati Hakordia 2024, DAHANA Sosialisasi Update SMAP

“Jadi penanggulangan HIV/AIDS ini bukan hanya tanggung jawab Dinas Kesehatan saja, melainkan kita bersama,” tandas Ika.

Pihaknya pun berharap ke depannya pasien ODHA dapat terobati dengan baik. Masyarakat yang berisiko tinggi juga dapat melakukan pemeriksaan melalui skrining. (Sandi/R3/HR-Online/Editor-Eva)