Beranda Berita Nasional Panglima TNI dan Kapolri Tinjau Baksos Altar 89 di Tasikmalaya

Panglima TNI dan Kapolri Tinjau Baksos Altar 89 di Tasikmalaya

TNI-Polri.jpg

harapanrakyat.com,- Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, meninjau langsung pelaksanaan baksos Altar 89 di Tasikmalaya, Jawa Barat.

Alumni Akademi Angkatan Bersenjata (Altar) 1989 itu menggelar bakti sosial dan bakti kesehatan di kompleks olahraga, Dadaha, Kota Tasikmalaya, Sabtu (26/8/2023).

Kegiatan bakti sosial berupa pemberian bantuan kepada warga yang membutuhkan. Sedangkan, untuk kegiatan bakti kesehatan, Altar 89 menyediakan berbagai pelayanan kesehatan untuk masyarakat secara gratis.

Kegiatan sosial tersebut mendapat sambutan antusias masyarakat dari berbagai daerah di wilayah Tasikmalaya.

“Saya apresiasi kepada Altar 89 yang sering melaksanakan kegiatan sosial di seluruh wilayah Indonesia. Terutama bakti sosial yang sudah sekian kalinya dilaksanakan, dan ini dilaksanakan gabungan antara TNI, Polri di seluruh jajaran,” kata Panglima TNI Laksamana Yudo Margono.

BACA JUGA:  30 Petugas Pertanian Jabar Asah Keterampilan Smart Farming di Bapeltan Cianjur

Baca Juga: Ingin Menjadi Anggota Paspampres? Ini Syarat-syaratnya

Panglima TNI mengajak seluruh instansi terkait untuk mensejahterakan masyarakat dan membantu mereka yang membutuhkan. Khususnya masyarakat yang sakit dan sebagainya.

Ia juga mengatakan, kegiatan baksos Altar 89 yang sangat baik ini akan menjadi contoh bagi angkatan-angkatan berikutnya. Karena kegiatan tersebut akan memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Bakti kesehatan meliputi sunatan massal, pemeriksaan kesehatan gigi, mata katarak dan donor darah.

Pihaknya pun merasa yakin kalau kegiatan ini akan memberikan dampak yang positif terhadap kesehatan masyarakat.

BACA JUGA:  Shin Tae-Yong memanggil sebanyak 26 pemain, ini daftarnya

Sebagai Panglima TNI, ia pun mengapresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Altar 89 dan TNI, Polri yang mensejahterakan masyarakat untuk Indonesia maju.

Baca Juga: Pangdam I Bukit Barisan Jalin Sinergitas dengan Kapolda Riau

Baksos Altar 89 di Tasikmalaya Bukti Sinergitas TNI Polri

Sementara itu, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menambahkan, dirinya bersama Panglima TNI mengikuti seluruh rangkaian kegiatan bakti kesehatan dan baksos Altar 89 yang dilaksanakan hampir di semua wilayah Indonesia.

“Kegiatannya ada di wilayah Papua dan wilayah lainnya. Kita melihat masyarakat antusias mengikuti kegiatan bakti sosial dan bakti kesehatan. Kegiatan hari ini saya berikan apresiasi dan luar biasa. Mohon untuk bisa diteruskan dan ikuti oleh seluruh jajaran TNI dan Polri, sehingga TNI, Polri selalu hadir untuk masyarakat,” katanya.

BACA JUGA:  Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia Kualifikasi Piala Dunia 2026

Dalam kegiatan ini juga mengenalkan seputar tugas TNI dan Polri. Termasuk mengenalkan berbagai macam alutsista yang menjadi salah satu favorit anak-anak, khususnya mereka yang mau khitanan.

“Terima kasih atas terlaksananya kegiatan baksos Altar 89 di Tasikmalaya. Ini bukti solidaritas, sinergitas TNI, Polri untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk mewujudkan Indonesia maju,” pungkas Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. (Apip/R3/HR-Online/Editor: Eva)