Beranda Berita Nasional Nanang Permana Tutup Kuliah Ramadan Gerakan Pramuka Kwarcab Ciamis

Nanang Permana Tutup Kuliah Ramadan Gerakan Pramuka Kwarcab Ciamis

Nanang-Permana-Tutup-Kuliah-Ramadan-Gerakan-Pramuka-Kwarcab-Ciamis.jpg

harapanrakyat.com,- Ketua Gerakan Pramuka Kwarcab Ciamis, Jawa Barat, H Nanang Permana MH, secara resmi menutup kegiatan kuliah ramadan dan kursus baca tulis Quran, bagi anggota pramuka penegak dan pandega, Sabtu (15/4/2023).

Kegiatan itu dilaksanakan 5 hari dari Selasa-Sabtu (11-15/4/2023) di gedung Pramuka Ciamis.

Pada kesempatan itu, Nanang berpesan agar ilmu yang didapat selama kegiatan kuliah ramadan, bisa diaplikasikan dalam kehidupan sehari hari.

BACA JUGA:  PNS vs ASN Ternyata Beda, Jangan Keliru Ya!

“Proses kuliah ramadan selama 5 hari memang sangat singkat. Meski begitu, saya harap para peserta bisa mengaplikasikan ilmu yang didapat untuk beribadah atau berinteraksi sosial,” ungkap H Nanang Permana yang merupakan Ketua DPRD Ciamis ini.

Baca juga: Buka Kuliah Ramadan, Nanang Permana Harapkan Anggota Pramuka Ciamis Jadi Muslim yang Bermanfaat

Ia pun berharap, para anggota pramuka Ciamis bisa melakukan hal positif dan memberikan manfaat untuk masyarakat.

BACA JUGA:  Rumah Nenek Satinah di Subang Terancam Ambruk, Relawan Harap Ada Donatur yang Peduli

“Sebagai hamba Allah SWT, kita mesti menjadi muslim yang bermanfaat, bagi diri sendiri, keluarga, lingkungan dan masyarakat,” jelasnya.

Terakhir Nanang menyebut, pihaknya akan mengumpulkan alumni peserta kuliah ramadan Gerakan Pramuka Kwarcab Ciamis dari tahun 2021, 2022 dan 2023.

“Satu bulan setelah lebaran nanti, kita kumpul untuk bersilaturahmi dan berdiskusi, dalam rangka memperkokoh gerakan pramuka. Sebagai organisasi yang tujuannya membentuk generasi yang memiliki kepribadian beriman, bertakwa, berakhlak mulia, berjiwa patriotik, disiplin serta menjunjung tinggi nilai-nilai luhur bangsa,” pungkas H Nanang Permana. (R8/HR Online/Editor Jujang)