harapanrakyat.com,- Polisi amankan seorang pria berinisial EP pelaku pengeroyokan seorang remaja yang terjadi di Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat.
Peristiwa pengroyokan itu terjadi sekitar pukul 01.50 WIB. Akibatnya korban berinisial ZDA (17) mengalami luka memar pada bagian kepala.
Kapolres Banjar AKBP Bayu Catur Prabowo, melalui Kasat Reskrim Polres Banjar AKP Ali Jupri mengatakan, kronologi kejadian berawal saat korban bersama teman remaja lainnya sedang berkumpul di salah satu warung untuk menunggu waktu sahur.
Kemudian, datang pelaku EP bersama teman-temannya menggunakan sepeda motor menghampiri korban.
“Tanpa sebab yang jelas, tiba-tiba datang sekelompok orang menggunakan sepeda motor menghampiri dan memukuli korban hingga terjatuh. Sedangkan teman korban berhasil lari,” kata Ali Jupri, Minggu (9/4/2023).
Menurutnya, berdasarkan keterangan korban pelaku penganiayaan tersebut lebih dari tiga orang. Namun, yang saat ini berhasil diamankan baru satu orang berinisial EP.
“Informasinya pelaku penganiayaan ini lebih dari tiga orang. Yang saat ini kita amankan di lokasi baru satu orang karena saat akan kabur dia terjatuh dari motor dan diamankan oleh masyarakat,” terangnya.
Ia menjelaskan, saat ini pihaknya sedang melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti peristiwa pengeroyokan terhadap remaja di Kota Banjar itu.
“Tim gabungan Satuan Reserse Kriminal Polres Banjar sudah melakukan penyelidikan dan mencari penyebab pasti peristiwa itu,” jelasnya.
Sementara itu, pelaku lainnya yang terlibat juga masih dalam pengejara untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya.
“Berdasarkan ciri-ciri yang disampaikan korban dan saksi, kita akan menangkap pelaku lainnya yang ikut terlibat” pungkasnya. (Sandi/R8/HR Online/Editor Jujang)