harapanrakyat.com,- Masjid Besar Baitussalam Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, akan direhab menjadi lebih besar. Bahkan rencananya lapangan yang ada di sekitar masjid akan dijadikan rest area.
Fasilitas rest area juga akan dilengkapi dengan taman. Sehingga nantinya wisatawan yang hendak ke Pangandaran bisa istirahat sejenak di tempat tersebut. Pihaknya pun akan mencari solusi terkait pemindahan lapangannya.
Hal itu dikatakan Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata, usai peletakan batu pertama pembangunan Masjid Besar Baitussalam Kalipucang, pada Sabtu (29/7/2023) lalu.
“Masjid Besar Baitussalam ini akan kita bangun menjadi lebih bagus dan lebih besar. Lapangannya dipindah karena akan dijadikan taman tempat rest area wisatawan yang akan ke Pangandaran,” katanya.
Jeje juga memastikan roda ekonomi bakal meningkat dengan adanya akses untuk rest area wisatawan di sekitar Masjid Besar Kalipucang ini.
“Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini saya akan mematangkan dengan panitianya. Saya nanti kerjasama dengan rekan-rekan yang biasa membangun masjid. Juga mencari donatur hingga pembangunannya selesai,” jelas Jeje Wiradinata.
Pada tahun ini Pemerintah Kabupaten Pangandaran membangun dua masjid besar, yakni Masjid Besar Baitussalam Kalipucang dan masjid yang ada di Kecamatan Parigi. (Madlani/R3/HR-Online/Editor: Eva)