harapanrakyat.com,- Seorang bocah perempuan berinisial NH (3), tenggelam di aliran sungai Kalimalang, Desa Pasir Sari, Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, Rabu (08/03/2023).
Kepala Kantor SAR Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) Fazzli mengatakan, korban tenggelam terbawa arus saat diajak kakaknya mandi di aliran sungai pada pagi hari.
“Korban yang masih balita ini pun kemudian mengikuti kakaknya masuk ke dalam aliran sungai, namun malah tenggelam,” kata Fazzli.
Baca juga: BPBD Catat 10 Kecamatan di Bekasi Masih Tergenang Banjir
Petugas SAR Jakarta bersama BPBD Kabupaten Bekasi yang menerima laporan, kemudian langsung menuju ke lokasi kejadian untuk melakukan penyelamatan.
“Kami kerahkan personil dari Unit Siaga SAR Bekasi, untuk melakukan pencarian terhadap korban bersama unsur SAR gabungan yang sudah ada di lokasi kejadian,” katanya.
Petugas gabungan, kata Fazzli, membagi area pencarian menjadi 2 bagian. Tim 1 melakukan pencarian dengan menyisir sepanjang aliran sungai Kalimalang menggunakan rubber boat, hingga radius 1 KM dari lokasi kejadian.
“Kemudian tim kedua akan melakukan pencarian di bantaran sungai Kalimalang sampai radius 1 KM dari lokasi kejadian,” jelas Fazzli.
Sementara itu, proses pencarian korban tenggelam di Kalimalang Bekasi, hingga saat ini belum juga membuahkan hasil. (Setiawan/R8/HR Online/Editor Jujang)