Beranda Wisata Wisata Subang 16 Makanan Khas Subang yang Terkenal Lezat

16 Makanan Khas Subang yang Terkenal Lezat

Makanan-Khas-Subang.jpg

Subang terkenal dengan beragam kuliner yang terkenal dengan cita rasanya dan populer dikalangan pecinta kuliner. Inilah daftar makanan khas Subang yang dapat memanjakan lidah Anda.

Dengan beragam pesona yang ditawarkan, tidak heran banyak wisatawan mengunjungi Subang khusus untuk melakukan wisata kuliner. Kabupaten Subang cukup lengkap memberikan banyak makanan khas yang unik dan tentunya memiliki cita rasa lezat. Anda akan menemukan banyak jenis hidangan yang berbeda dari kota-kota lainnya. Untuk lebih lengkapnya, berikut rekomendasi makanan khas Subang yang bisa Anda coba.

1. Peuyeum Ketan

Peuyeum Ketan
Image Credit: Instagram.com @culinary_79

Makanan pertama yang menjadi ciri khas dari Kota Subang adalah peuyeum. Peuyeum adalah sebutan dari bahasa sunda, sedangkan artinya dalam bahasa Indonesia adalah tape ketan. Makanan ini terbuat dari singkong yang dicampur dengan beras ketan dimana kemudian dikemas dengan rapi menggunakan daun. Sehingga makanan ini bisa lebih enak dibawa kemana saja.

Biasanya orang-orang memakan peuyeum ketan ini dengan tambahan es campur atau minuman lainnya. Hal tersebut menambah cita rasa dari peuyeum lebih nikmat. Terlebih apabila dimakan bersama-sama saat sedang berbincang bersama keluarga maupun teman. Cita rasanya yang manis asam, membuat banyak orang tidak pernah bosan untuk mengkonsumsinya.

2. Dodol Nanas

Dodol Nanas
Image Credit: Facebook.com @lilis.rokaesih.3

Berbicara mengenai Kota Subang, tentu tidak akan jauh dari olahan nanas simadunya. Subang terkenal sebagai salah satu kota penghasil nanas terbesar di Indonesia, tidak heran apabila Anda menemukan banyak olahan makanan dari nanas. Salah satu yang paling populer adalah dodol nanas. Dodol menjadi salah satu makanan identik dari suku Sunda.

Sehingga dodol nanas ini menjadi primadona jajanan khas dari Subang. Dengan cita rasanya yang manis dan legit membuat banyak pengunjung kota Subang membelinya dalam jumlah banyak sebagai camilan di jalan maupun oleh-oleh untuk keluarga di rumah. Pembuatan dari dodol nanas ini dicampurkan dengan bahan tambahan tepung ketan serta gula.

3. Keripik Nanas

Keripik Nanas
Image Credit: Facebook.com @(Nur Ida)

Makanan khas selanjutnya masih berada pada olahan nanas. Dimana nanas kali ini diolah murni menjadi keripik nanas. Keripik ini tidak ada tambahan bahan apapun, sehingga memberikan cita rasa yang asli dari nanas simadu. Nanas yang dipotong tipis ini langsung digoreng pada minyak panas hingga kering. Sehingga bentuknya pun masih terlihat jelas seperti nanas.

Hal ini menjadi keunikan tersendiri bagi keripik nanas khas Kota Subang ini. Anda juga bisa mendapatkan keripik nanas dengan cita rasa tambahan. Masyarakat di Kota Subang khususnya pada kelompok umkm selalu memberikan inovasi dan perkembangan yang baik untuk mengolah makanan Subang. Tak heran apabila Anda akan menemukan banyak makanan unik disini.

4. D’Bubuy Ma’Atik

D’Bubuy Ma’Atik
Image Credit: Facebook.com @heri.kristanto.58

Selanjutnya yang tak kalah populer di Kota Subang adalah rumah makan bernama D’Bubuy Ma’Atik. Gerai makan ini menyediakan banyak kuliner khas yang bisa Anda santap langsung maupun sebagai buah tangan kerabat di rumah. Tak hanya itu rumah makan populer di Subang ini juga menyajikan menu makanan yang lezat dan menggugah selera.

Menu utama di D’Bubuy Ma’Atik ini adalah bubuy ayamnya yang lezat. Bubuy ayam adalah makanan tradisional yang memilih sejarah tersendiri bagi masyarakat Subang. Makanan ini menjadi warisan turun temurun yang masih dilestarikan hingga saat ini. Sehingga cita rasa yang diciptakan pada bubuy ayam ini masih terjaga seperti layaknya rasa bubuy ayam terdahulu.

5. Ikan Lapan Crispy

Ikan Lapan Crispy
Image Credit: Facebook.com @nindyOrientiani.Shop

Jenis makanan khas selanjutnya berasal dari Ikan Lipan. Di sekitar Pantura Subang banyak yang menjual jenis makanan ini. Camilan Ikan Lapan Crispy ini diproduksi oleh kelompok usaha Mina Jaya yang berdiri dari tahun 2012. Dimana Kelompok usaha ini mengolah hasil ikan laut sebagai kuliner khas untuk Subang. Hal ini tentu cukup banyak memikat perhatian wisatawan.

6. Nasi Liwet

Nasi Liwet
Image Credit: Facebook.com @asep.kepo.351

Makanan unik dari Subang salah satunya adalah nasi liwet. Apabila Anda mengunjungi Kota Subang, wajib rasanya untuk mengunjungi jalan raya Subang-Pamanukan KM 03 atau desa Sukamelang yang berada di Saung Liwet. Pada daerah tersebut Anda akan menemukan rumah makan yang menjual nasi liwetnya yang memiliki kelezatan khas. Biasanya harga satu porsi berada di kisaran 10-20 ribu.

7. Tutut Soding

Tutut Soding
Image Credit: Facebook.com @(Ronni)

Memiliki produksi yang musiman dan cukup berlimpah di sawah, Tutut Soding menjadi salah satu olahan makanan khas. Tutut atau sering dikenal sebagai keong sawah ini, diolah sedemikian rupa dengan berbagai bumbu rempah yang cukup menggugah selera. Rasa dari tutut ini sangat disukai oleh masyarakat kota Subang. Tak heran kemudian tutup Soding menjadi makanan khas mereka.

8. Oncom Dawuan

Oncom Dawuan
Image Credit: Facebook.com @tintin.suprihatin.96

Makanan yang cukup populer di Kota Subang ini bisa Anda dapatkan di daerah kawasan Dawuan. Oncom ini menjadi makanan yang digemari oleh masyarakat Subang maupun wisatawan yang datang ke Subang. Rasanya yang khas dan diolah dengan bumbu tradisional membuat cita rasanya cukup unik. Penggunaan tungku api tradisional juga menjadi daya tarik tersendiri.

9. Abon Jantung Pisang

Abon Jantung Pisang
Image Credit: Instagram.com @stayfabcollection

Bagi para penggemar abon, wajib rasanya untuk mencoba makanan khas ini. Abon disini bukan berasal dari daging, melainkan dari jantung pisang. Rasanya pun cukup mirip dengan abon yang berasal dari daging. Sehingga bagi Anda yang sedang melakukan diet daging atau makanan hewani, abon jantung pisang ini bisa menjadi pilihan lauk yang tepat.

10. Gepuk Daging

Gepuk Daging
Image Credit: Facebook.com @lala.mutia

Kembali dengan olahan masakan yang berasal dari hewani, Gepuk Daging menjadi salah satu makanan khas dari Subang. Gepuk Daging wajib untuk Anda coba ketika mengunjungi kota ini. Perpaduan dari rasa legit dengan teksturnya yang empuk banyak disukai oleh para wisatawan. Tidak heran banyak pengunjung yang memilih hidangan ini sebagai menu utamanya.

11. Abon Ikan Nila

Abon Ikan Nila
Image Credit: Facebook.com @gres.vincent

Masih dengan olahan rendangnya, Subang memiliki olahan ikan nila yang diproduksi menjadi abon. Terlebih ikan nila disini cukup melimpah dan banyak masakan yang diolah dari ikan nila. Contohnya saja ikan nila yang di gulai, panggang, goreng, sambal dan sebagainya. Anda bisa mengunjungi Kota Subang untuk mendapatkan abon dari ikan nila ini.

12. Bolu Nanas

Bolu Nanas
Image Credit: Facebook.com @timend.sllutrzktii

Kembali dengan olahan dari nanas, Subang memiliki makanan khas berupa bolu nanas. Bolu nanas ini dikemas sedemikian rupa dengan berbagai toping menarik yang tentunya akan menambah cita rasa tersendiri untuk bolu ini. Anda bisa dengan mudah menemukan makanan ini berbagai tempat perbelanjaan oleh-oleh. Biasanya bolu nanas ini diproduksi oleh UKM Chocobos, Subang.

13. Papais Cisaat

Papais Cisaat
Image Credit: Facebook.com @acengrohmana87

Makanan khas selanjutnya adalah papais cisaat. Makanan ini berasal dari kawasan kampung Cilimus Desa Cisaar. Papais ini menjadi camilan yang sudah ada sejak jaman dahulu. Makanan ini berasal dari tepung beras dan gula aren yang dibungkus kecil kecil dengan daun bangban. Cita rasanya yang manis banyak disukai oleh masyarakat Subang dan para wisatawan.

14. Delipel

Delipel
Image Credit: Facebook.com @delipel.cake

Nanas simadu tetap menjadi bahan baku yang populer untuk diolah menjadi kuliner khas yang unik. Salah satunya adalah Delipel atau singkatan dari Delicious Pineapple. Makanan ini dapat Anda temukan dengan mudah di pusat perbelanjaan. Bahan baku utama dari nanas membuat cita rasanya lezat dan menggugah selera. Pengemasan dari Delipel ini juga sangat rapi, sehingga cocok untuk dijadikan buah tangan.

15. Kerupuk Miskin

Kerupuk Miskin
Image Credit: Instagram.com @yuwanda_mae

Mempunyai nama yang unik membuat hidangan khas Subang ini banyak menarik perhatian wisatawan. Kerupuk miskin ini dibuat dengan penggorengan yang menggunakan pasir. Sehingga membuatnya cukup unik. Dimana bentuknya yang besar dan berwarna warni sangat menggoda siapapun yang melihatnya. Anda bisa mendapatkannya dengan mudah di penjual-penjual pinggir jalan.

Tak heran apabila makanan ini banyak dibeli oleh para wisatawan untuk dijadikan cemilan selama perjalanan maupun sebagai oleh-oleh untuk teman-teman dan keluarga di rumah. Meski menggunakan pasir dalam proses penggorengannya, dijamin bahwa pasir yang digunakan sudah terjamin higienis. Sehingga Anda tidak perlu khawatir akan kebersihannya.

16. Gitrek Singkong

Gitrek Singkong
Image Credit: Facebook.com @fitripuspitasari.tandia

Makanan khas yang terakhir berasal dari Singkong. Olahan singkong ini dicampur dengan bahan bahan rempah seperti kencur. Kemudian dibentuk mirip kerupuk dan dikemas semenarik mungkin. Tentu saja cita rasanya yang unik dengan aroma kencur yang ditambahkan membuat siapapun yang menikmatinya akan merasakan sensasi yang berbeda.

Anda juga akan menemukan banyak cita rasa yang berbeda selain original, antara lain keju, pedas, sapi panggang, balado dan sebagainya. Anda bisa mendapatkan makanan khas ini pada tempat perbelanjaan maupun toko-toko di pinggir jalan. Terbuat dari singkong dan kencur, makanan ini cukup awet untuk dijadikan oleh-oleh dan tahan selama masa perjalanan.

Itulah beberapa makanan khas dari Subang yang terkenal dengan cita rasanya. Ketika Anda mengunjungi Subang maka wajib rasanya untuk mencicipi berbagai hidangan yang telah disebutkan di atas. Tak hanya itu, makanan tersebut juga memiliki cita rasa yang khas dan kemungkinan besar tidak akan bisa Anda temukan di tempat lain. Oleh sebab itu, wajib rasanya untuk mencoba makanan tersebut.

BACA JUGA:  Astro Highland Ciater di 2024: Harga Tiket Masuk, Menu dan Lokasi (November 2024)