Beranda Berita Nasional Lagi, Sebuah Mobil Minibus Tertabrak Kereta Api di Balokang Kota Banjar

Lagi, Sebuah Mobil Minibus Tertabrak Kereta Api di Balokang Kota Banjar

Tertabrak-Kereta-Api.jpg

harapanrakyat.com,- Sebuah minibus terlibat tabrakan dengan kereta Api di Kota Banjar, Jawa Barat, tepatnya di perlintasan tanpa palang pintu, Desa Balokang, Kecamatan Banjar, Selasa (31/10/23).

Peristiwa kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 21.00 WIB. Akibatnya dua orang mengalami luka-luka dan harus mendapatkan perawatan medis.

Menurut salah seorang warga, Dadang, kejadian berawal saat mobil minibus bernomor polisi Z 1430 YE dikemudikan oleh Fazar, datang dari arah Barat menuju Timur.

BACA JUGA:  Penginapan Murah Subang: Daftar Alamat dan Tarif (2024)

Kemudian, mobil minibus tersebut hendak berbelok ke kiri melintasi perlintasan kereta api tanpa palang pintu.

Karena kurang berhati-hati saat hendak melintas, dari arah Barat menuju Timur datang kereta api Argo Wilis dan menabrak minibus tersebut.

Baca juga: Tragedi Kereta Api Bintaro 19 Oktober 1987, Kecelakaan Kereta Terparah di Indonesia

“Dari arah Karangpucung, mau melintas,” kata Dadang, kepada awak media, Selasa (31/10/2023).

BACA JUGA:  PNS vs ASN Ternyata Beda, Jangan Keliru Ya!

Menurutnya, saat kejadian tidak ada palang pintu yang berfungsi, sehingga peristiwa tabrakan pun tak terhindarkan.

“Nggak ada palang pintunya,” terang Dadang.

Ia menjelaskan, ia sempat ikut membantu menolong pengemudi yang ada terjebak di dalam mobil dan membawa ke warung miliknya yang tak jauh dari lokasi.

“Yang di dalam ada dua orang. Tadi saya juga sempat membawa ke warung. Untuk korban perempuan luka di dada, sedangkan pengemudinya juga luka, tapi tadi juga sempat ikut membantu,” pungkasnya. (Sandi/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)