Beranda Berita Subang Kodim 0605/Subang Gelar “Layar Tancap” di Lokasi TMMD Subang Nobar Film Perjuangan

Kodim 0605/Subang Gelar “Layar Tancap” di Lokasi TMMD Subang Nobar Film Perjuangan

TMMD-Subang.jpeg

KOTASUBANG.com, Subang – Bagi warga yang hidup di kota nonton film termasuk nonton bioskop mungkin merupakan hiburan yang sudah biasa. Namun tidak bagi warga kampung, hiburan apalagi nonton layar lebar kini menjadi sesuatu yang istimewa. Apalagi saat ini sudah hampir tidak ada lagi hiburan layar tancap ke kampung-kampung.

Untuk itu Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 115 dari Kodim 0605/Subang, berinisiatif menggelar nonton bareng bersama (Nobar) warga di lokasi  TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 115 dari Kodim 0605/Subang, desa Jalupang Subang. Film yang diputar adalah film perjuangan Indonesia.

BACA JUGA:  Disdikbud Subang Pentingnya Ketaatan pada Peraturan Sekolah untuk Membangun Harmoni

“Selain untuk bersilahturahmi, Film ini kami putar kembali, untuk memperlihatkan kepada masyarakat. Betapa beratnya perjuangan pendahulu kita. Sehingga, mereka bisa merasakan bagaimana sakit dan pedihnya memperjuangkan bangsa ini,” ujar Dandim 0605/Subang Letkol Inf Bambang Raditya, M.Han., saat ditemui di lokasi Nobar.

Pihaknya ingin, agar masyarakat bisa menghargai perjuangan para pendahulu. Bukan dengan berperang atau hal lainnya yang juga dilakukan oleh para tentara Indonesia jaman dahulu.

BACA JUGA:  Majelis Kyai Kampung Subang: Membangun Peran Santri dan Pesantren

“Namun dengan menjaga anak-anak bangsa dari pengaruh bangsa luar, dari paham radikal, dan hal negatif lainnya. Sehingga, bangsa ini tidak mudah di pecah belah,” pungkasnya.

Mak Hj. Karsih (67) menyenyampaikan kegiatan seperti ini sangat menghibur bagi warga kampungnya.

“Terimakasih Bapak TNI, sering-sering adakan kegiatan seperti ini, hiburan rakyat” ucap mak Karsih yang nampak antusias saat menonton film.