KBRN, Jakarta: Komando Distrik Militer (Kodim) 0502 Jakarta Utara telah memberikan bantuan kepada dua Panti Asuhan yang terdampak pandemi Covid-19 di kawasan Jakarta Utara, Sabtu (12/2/2022).
Dua Panti Asuhan tersebut yakni Panti Asuhan Putra Utama 2, di kawasan Sungai Bambu, Tanjung Priok, dan Panti Asuhan Pondok Agape, di kawasan Sukapura, Cilincing.
“Ya memang lokasi nya tidak jauh dari Markas Kodim 0502. Sebelumnya ke panti asuhan di daerah Cilincing, memang selama ini kan kalau dilihat fokusnya pandemi ini kepada warga masyarakat. Dan di panti asuhan itu banyak adik-adik kita yang memang butuh perhatian,” kata Komandan Kodim 0502 Jakarta Utara, Letnan Kolonel TNI Frega Wenas di Jakarta, seperti pantauan RRI.co.id, Sabtu (12/2/2022).
Pihak dari Kodim 0502 menyempatkan untuk melihat situasi dua Panti Asuhan yang dimana ada beberapa anaknya sedang melakukan Isolasi Mandiri (Isoman).
Letkol Frega menyebut, bantuan yang diberikan untuk dua Panti Asuhan tersebut yakni berupa beras, makanan ringan, susu, dan juga uang tunai, serta sembako.
Menurutnya hal tersebut merupakan bentuk kepedulian TNI kepada masyarakat.
“Untuk hari ini memang saya memberikan beras, kemudian ada kue, susu dan bantuan berupa uang. Tetapi secara umum dalam beberapa waktu ini kami mendistribusikan ada sekitar 800 karung beras, paketnya 10 kilogram sembako, kemudian juga uang tunai,” ungkap Letkol Frega.
Frega mengungkapkan, pihaknya mendapatkan informasi sedikitnya ada 3 orang yang isoman di Panti Asuhan tersebut.
Tidak lupa pengecekan protokol kesehatan juga dilakukan untuk menekan penyebaran Covid-19.
“Saya sudah tanyakan ke pengurusnya semua sesuai dengan prokes. Apalagi dengan prosedur kita di sini ada Satgas Covid-19, tentunya Kodim juga monitor perkembangan bekerja sama dengan tiga pilar kota Jakarta Utara, dan juga Kepolisian Resor Metropolitan Jakarta Utara,” tutupnya.