harapanrakyat.com,- H Nanang Permana MH, Ketua DPRD Ciamis, Jawa Barat, yang merupakan kader PDI Perjuangan (Soekarnois), berbicara soal kepemimpinan Rasulullah, Nabi Muhammad SAW.
Menurutnya, Rasulullah merupakan pemimpin terbaik sepanjang masa. “Beliau (Rasulullah) merupakan uswah atau contoh yang sempurna,” ujar H Nanang, Selasa (3/1/2023).
Dalam kepemimpinannya, Rasulullah SAW selalu memberi contoh wujud apa yang diucapkannya.
“Jika melarang judi maka dia tidak judi, jika menyuruh umat salat tepat waktunya, beliau beri contoh. Beliau dakwah menyampaikan dilarang mabuk atau minum khamr, maka beliau tidak minum khamr,” kata Ketua DPC PDIP Ciamis ini.
Baca juga: Kunjungi Korban Kebakaran di Pamalayan Ciamis, Nanang Permana Berikan Bantuan
Selain memberikan contoh kepada umat, dalam kepemimpinannya, Nabi Muhammad SAW begitu dilandasi dengan keikhlasan dan kesabaran.
“Nah untuk ikhlas dan sabar ini yang memang semua orang perlu belajar, karena dengan ikhlas dan sabar akan lahir tindakan yang bijak menghadapi siapapun,” ungkapnya.
Lanjut Nanang, salah satu sikap sabar dan ikhlas Rasulullah, yakni saat beliau dakwah ke orang Thaif, Rasul diusir, dikejar sampai dilempari hingga kakinya berdarah.
Saat itu, Malaikat Jibril bertanya ke Rasulullah, kalau mau gunung ini akan ditimpakan kepada mereka (orang Thaif).
Namun Rasulullah SAW menjawab jangan. Beliau malah berdoa, ya Allah beri mereka petunjuk, karena sesungguhnya mereka tidak tahu.
“Jadi betapa Rasulullah memberi contoh begitu lembutnya, sebuah perintah tegas pun yang tidak dilaksanakan, jika itu karena tidak tahu, maka akan dimaafkan dan Rasulullah mendoakan ke orang tersebut agar dapat hidayah,” jelas Nanang yang juga Ketua Gerakan Pramuka Kwarcab Ciamis ini.
Meski demikian, Nabi Muhammad SAW dalam kepemimpinannya juga menunjukan ketegasannya.
Salah satu contoh, saat perang, Rasulullah melakukan perjanjian dengan Yahudi Bani Quraizah. Kemudian Bani Quraizah itu berkhianat dan melakukan kesalahan, maka Rasulullah menghukumnya.
“Jadi tindakan tegas Rasulullah itu dilakukan kepada orang yang sudah tahu hukum,” ucap Nanang.
“Banyak hal banyak teknik bagaimana Rasulullah memimpin umatnya, berjalan dijalan kebenaran kehidupan, untuk mencapai Ridho Allah, jadi mari kita contoh Rasulullah,” pungkasnya. (Fahmi/R8/HR Online)