Beranda Berita Subang Kang Akur Bangga, 3 Indorga KORMI Subang Wakili Jabar pada FORNAS ke-VI...

Kang Akur Bangga, 3 Indorga KORMI Subang Wakili Jabar pada FORNAS ke-VI di Palembang

agus-masykur.jpg

KOTASUBANG.com, Subang – Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi didampingi istri Ega Agustine Rosyadi hadir memberikan support untuk para pengiat KORMI Kabupaten Subang yang mewakili provinsi Jawa Barat Inorga FOKBI senam Poco-Poco pada Festival Olahraga Rekreasi Nasional (FORNAS) ke-VI di Palembang – Sumatra Selatan. Sabtu (2/7/22).

Kang Akur sapaan Agus Masykur yang merupakan Ketua KORMI Subang bangga dan mengapreasi para pegiat atau atlit dari KORMI Subang yang bisa turut serta dalam 3 Induk Organisasi Olahraga (Indorga), yaitu senam Poco-Poco (FOKBI), Universal Line Dance (ULD) dan hadang pada Festival Olahraga Rekreasi Nasional (FORNAS) ke-VI di Palembang – Sumatra Selatan.

BACA JUGA:  Dekranasda Subang Kenalkan Songket Sieup Serat Nanas sebagai Produk Unggulan

Ada yang lebih membahagiakan bagi Kang Akur pada perhelatan Festival Olahraga Rekreasi Nasional (FORNAS) ke-VI di Palembang – Sumatra Selatan di arena main Dining Hall Jakabaring Sport City yaitu senam Subang Jawara yang ditampilkan dan dipimpin oleh instruktur dari tim Subang diikuti oleh seluruh peserta dari 34 provinsi, para pendamping, official dan panitia penyelenggara FORNAS ke-VI.

BACA JUGA:  Mama Pagelaran, Ulama Sastrawan Inspiratif dari Subang

Para peserta yang ikut senam Subang Jawara terlihat sangat antusias dan mengikutinya dengan meriah sesuai dengan gerakan dari instruktur tim pegiat senam Poco-Poco Subang teh Joiz, Jamal, Ii Abdul Bashir, Ikbal, Fuji dan Sofyan.

Kang Akur bangga senam Subang Jawara bisa tampil dan diikuti oleh seluruh peserta dan menggema di arena main dining hall Jakabaring Sport City.

BACA JUGA:  Danramil 0508/Purwadadi Tanam Pohon Sukun Serentak di Kecamatan Purwadadi dan Cikaum

“Semoga membawa kebanggaan tim Subang terus memotivasi untuk terus berprestasi.” Harapnya.

Turut hadir juga pada kegiatan tersebut ketua KORMI Provinsi Jawa Barat Denda Alamsyah dan para pengurus KORMI Kabupaten Subang.