Beranda Berita Subang Kado Manis dari Bupati Subang untuk Petugas Kebersihan: Gaji Naik dan Jaminan...

Kado Manis dari Bupati Subang untuk Petugas Kebersihan: Gaji Naik dan Jaminan BPJS

kenaikan honor petugas kebersihan Subang
Foto: www.lampusatu.com

Subang – Petugas kebersihan di Kabupaten Subang kini mendapat perhatian istimewa dari Bupati Reynaldy Putra Andita, yang akrab disapa Kang Rey. Dalam acara silaturahmi yang berlangsung di Pendopo Abdul Wahyan, ia membawa kabar menggembirakan bagi para pahlawan kebersihan ini.

Kang Rey memastikan seluruh petugas kebersihan di bawah naungan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) sudah terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan. Langkah ini diambil sebagai bentuk perlindungan agar kesejahteraan dan kesehatan mereka dijamin oleh negara.

BACA JUGA:  Safari Ramadhan Subang: Santunan, Infrastruktur, dan Pelayanan Publik Jadi Sorotan

“Saya tidak ingin ada satu pun petugas kebersihan kita yang belum memiliki BPJS,” tegasnya. Menurutnya, jaminan kesehatan adalah hak dasar yang harus diberikan kepada para pekerja kebersihan yang telah berjasa menjaga kebersihan kota.

Tak hanya itu, Kang Rey juga mengumumkan peningkatan honor harian petugas kebersihan dari Rp36 ribu menjadi Rp50 ribu. Kenaikan ini menjadi hadiah ulang tahun ke-77 Kabupaten Subang sekaligus bentuk apresiasi dari pemerintah daerah atas pengabdian mereka.

BACA JUGA:  Percepatan Pembangunan Jalan: Subang Bersiap Tinggalkan Predikat Jalan Rusak

“Bapak dan ibu adalah pahlawan. Karena kalian, lingkungan kita bisa bersih dan indah,” ungkapnya penuh rasa hormat.

Tak berhenti sampai di situ, Kang Rey juga mengutarakan mimpi besarnya untuk meningkatkan kesejahteraan para petugas kebersihan. Ia berkomitmen, bila kebersihan terus terjaga, gaji bulanan akan ditingkatkan menjadi Rp2 juta tahun depan. Bahkan, di akhir masa jabatannya, ia menargetkan honor petugas bisa setara dengan Upah Minimum Regional (UMR) Kabupaten Subang.

BACA JUGA:  DAHANA Cetak Prestasi: Ekspor Bahan Peledak ke Australia Tembus 250 Ton