harapanrakyat.com,- Jasad perempuan tanpa identitas yang ditemukan mengambang di sungai wilayah Desa Pamotan, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, sudah dimakamkan, di Kota Banjar.
Jenazah tersebut dimakamkan di Komplek Tempat Pemakaman Umum (TPU) Dipatiukur, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Banjar, Kusnadi mengatakan, sebelumnya jenazah perempuan tersebut disimpan di IPJ RSUD Kota Banjar.
“Ditemukan hari Senin, kemudian dilakukan pemeriksaan oleh medis. Setelah itu disimpan dulu dengan tujuan menunggu masyarakat jika ada yang merasa kehilangan,” kata Kusnadi kepada harapanrakyat.com, Jumat (9/12/2022).
Baca juga: Penemuan Mayat di Citanduy Kalipucang Diduga Wanita yang Terjun dari Jembar Kota Banjar
Namun Kusnadi menjelaskan, setelah disimpan selama kurang lebih 3 hari, masyarakat atau keluarganya tak ada yang datang.
“Kebetulan sekarang hari ketiga yang kita umumkan, tapi ternyata tidak ada masyarakat yang merasa kehilangan. Setelah kita koordinasi maka jenazah ini kita kuburkan,” jelasnya.
Menurutnya, jika ke depannya ada keluarga yang merasa kehilangan dan ciri-cirinya mengarah pada jenazah tersebut maka bisa datang langsung ke IPJ RSUD Kota Banjar.
“Jika nanti ada keluarga yang kehilangan nanti bisa datang dulu ke rumah sakit, dan kemudian akan kita arahkan,” ungkapnya.
Sementara itu, ciri-ciri jenazah perempuan tersebut memiliki tinggi badan sekitar 161 cm, terdapat bekas luka di atas mata kaki kanan, dan rambut pendek.
Sebelumnya, jasad perempuan yang ditemukan itu disinyalir merupakan korban yang melompat ke sungai Citanduy, di Jembatan Baru pada hari Sabtu (3/12/2022) lalu. (Sandi/R8/HR Online/Editor Jujang)