Beranda Berita Nasional Hujan Deras, Tebing Penahan Tanah Ambruk Timpa Rumah di Panawangan Ciamis

Hujan Deras, Tebing Penahan Tanah Ambruk Timpa Rumah di Panawangan Ciamis

TPT-Ambruk.jpg

harapanrakyat.com,- Tebing penahan tanah (TPT) ambruk menimpa dua rumah warga yang berada di bawahnya. Ambruknya TPT itu terjadi di Dusun Kondang, Desa Cinyasag, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Kamis (09/03/2023).

Material tanah longsoran menghantam dua unit rumah milik Karni dan Apip Eppendi, warga RT 03/09, Dusun Kondang, Desa Cinyasag, Kecamatan Panawangan.

BACA JUGA:  Pabrik Mobil Listrik VinFast Resmi Beroperasi di Subang

Kasi Pelayanan Desa Cinyasag Odin mengatakan, tebing penahan tanah ambruk akibat hujan deras yang mengguyur sejak Rabu (08/03/2023) sore hingga Kamis (09/03/2023).

Meski tidak sampai menimbulkan korban jiwa, namun dua rumah milik warga tersebut rusak akibat hantaman material tanah longsor.

Baca Juga: Berbahaya, TPT Jalan di Jatinagara Ciamis yang Ambruk Belum Diperbaiki

BACA JUGA:  Permendikdasmen Nomor 6 Tahun 2026 Terbit, Abdul Mu'ti: Guru dan Siswa Harus Nyaman di Sekolah

“Rumah milik Karni mengalami kerusakan pada bagian dinding. Sedangkan rumah milik Apip Eppendi rusak pada bagian gentingnya,” kata Odin.

Akibat kejadian ambruknya tebing penahan tanah yang timpa dua rumah warga tersebut, lanjutnya, kerugian dari kedua korban mencapai sekitar Rp 20 jutaan.

Meski tingkat kerusakannya masuk dalam kategori rusak ringan dan rusak sedang, kedua korban memerlukan kebutuhan yang sifatnya mendesak. Yaitu logistik kedaruratan dua paket dan terpal ukuran 4 x 6 satu paket.

BACA JUGA:  Pabrik VinFast Siap Serap Tenaga Kerja Lokal, Target Awal 50 Ribu Unit Mobil Setahun

“Upaya penanganan sementara telah dilaksanakan oleh masyarakat setempat. Dalam hal ini masyarakat melakukan evakuasi material tanah,” pungkas Odin. (Dji/R3/HR-Online/Editor-Eva)