harapanrakyat.com,- Hujan dan angin kencang di Kota Banjar, Jawa Barat, yang terjadi pada Kamis (4/1/2023), menyebabkan satu rumah milik warga tertimpa pohon tumbang.
Diketahui, rumah tersebut milik Ujang Hendra, warga Dusun Randegan II, Desa Raharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Banjar Kusnadi, melalui Kasi Kedaruratan dan Logistik, Yudi Andiana,mengatakan, pohon tumbang menimpa rumah itu terjadi sekitar pukul 13.50 WIB.
Saat itu, hujan deras yang disertai angin kencang mengguyur sebagian wilayah Kota Banjar, hingga menyebabkan sebuah pohon tumbang dan menimpa rumah warga.
Baca Juga: Sebuah Rumah di Kota Banjar Tersambar Petir, Barang Elektronik Rusak
“Kita menerima laporan dari warga bahwa ada pohon jenis albasiah tumbang dan menimpa salah satu rumah,” kata Yudi Andiana.
Setelah mendapat laporan tersebut, lanjut Yudi, petugas BPBD langsung merespon dengan mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan asesmen.
Petugas kemudian melakukan evakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah milik warga tersebut dengan gotong-royong.
“Yang pertama kita lakukan adalah mendatangi lokasi dan melakukan asesmen. Setelah itu, kita melakukan evakuasi pohon yang menimpa rumah tersebut,” jelasnya.
Yudi menambahkan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, hanya saja rumah yang tertimpa pohon mengalami rusak ringan.
“Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa, hanya ada kerusakan ringan pada bagian genting,” pungkasnya. (Sandi/R3/HR-Online/Editor: Eva)