Beranda Berita Nasional DP2KBP3A Ciamis Siap Gelar Silaturahmi Lomba Kader Keluarga Berencana Tingkat Kabupaten

DP2KBP3A Ciamis Siap Gelar Silaturahmi Lomba Kader Keluarga Berencana Tingkat Kabupaten

DP2KBP3A-Ciamis-Siap-Gelar-Silaturahmi-Lomba-Kader-Keluarga-Berencana-Tingkat-Kabupaten.jpeg

harapanrakyat.com,- Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, akan menggelar kegiatan Siloka Kencana (Silaturahmi Lomba Kader Keluarga Berencana) tingkat Kabupaten Ciamis, Kamis (24/8/2023).

Kegiatan yang akan diikuti 1.000 lebih kader perwakilan masing-masing kecamatan tersebut, bakal dilaksanakan di depan Pendopo Bupati Ciamis.

Kepala DP2KBP3A Dr Dian Budiyana M.Si mengatakan, para peserta Siloka Kencana ini merupakan juara dari masing-masing Kecamatan yang ada di Kabupaten Ciamis.

BACA JUGA:  30 Petugas Pertanian Jabar Asah Keterampilan Smart Farming di Bapeltan Cianjur

Sebelumnya, kegiatan Silaturahmi Lomba Kader Keluarga Berencana tingkat Kecamatan dilaksanakan secara maraton dari tanggal 16 Mei sampai 8 Juni 2023.

“Kegiatan Siloka Kencana ini dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Ciamis ke 381 dan Harganas ke 30,” ujar Kepala DP2KBP3A Ciamis, melalui Kepala Bidang Dalduk Ir Djafar Shiddiq M.Si, Senin (21/8/2023).

Baca juga: DP2KBP3A Ciamis Gelar Pembinaan Petugas Lini Lapangan

BACA JUGA:  Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia Kualifikasi Piala Dunia 2026

Siloka Kencana ini terdiri dari 2 lomba, yakni Permatasanda (Pertunjukan Masyarakat Tari Pesan dan Nada) dan Kajarjakamita (Kader Diajar Jagoan Kampung Midang ka Kota/LCC).

Khusus untuk kegiatan Permatasanda, para peserta akan akan menyanyikan lagu GSM atau Gerabah Stunting Manis (Gerakan Bersama Cegah Stunting Masyarakat Ciamis), yang merupakan lagu ciptaan Kepala Dinas P2KBP3A Ciamis.

BACA JUGA:  Shin Tae-Yong memanggil sebanyak 26 pemain, ini daftarnya

Selain akan dihadiri langsung oleh Bapak Bupati Ciamis, kegiatan Siloka Kencana tingkat Kabupaten ini rencananya dihadiri Kepala BKKBN pusat dan Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat.

“Tujuan kegiatan ini selain sebagai ajang silaturahmi kader, juga untuk meningkatkan pengetahuannya dan wawasan tentang KIE (Komunikasi, Informasi dan Edukasi) melalui kreasi seni tari dan nada,” katanya. (R8/HR Online/Editor Jujang)