Beranda Berita Nasional Diduga Lapuk Termakan Usia, Rumah Warga Linggasari Ciamis Ambruk

Diduga Lapuk Termakan Usia, Rumah Warga Linggasari Ciamis Ambruk

Diduga-Lapuk-Termakan-Usia-Rumah-Warga-Linggasari-Ciamis-Ambruk.jpg

harapanrakyat.com,- Diduga lapuk termakan usia dan juga diguyur hujan, rumah milik Daman (60), warga Lingkungan Desakolot, Kelurahan Linggasari, Kecamatan Ciamis ambruk. Rumah ambruk tersebut terjadi Selasa (15/11/2022).

Akibat kejadian itu, korban dan keluarga harus mengungsi sementara waktu ke rumah saudara dan keluarganya.

Anggota Babinsa Kelurahan Linggasari, Koramil 1301 Ciamis, Serka Dadang Sujana mengatakan, robohnya rumah Daman ini diduga karena kondisinya sudah lapuk termakan usia.

Baca Juga: Hujan Angin, Rumah di Banjaranyar Ciamis Roboh Rata dengan Tanah

BACA JUGA:  Penginapan Murah Subang: Daftar Alamat dan Tarif (2024)

Selain itu, hujan yang mengguyur wilayah Ciamis dan sekitarnya membuat rumah tersebut ambruk.

“Kejadiannya tadi pukul 02.01 WIB. Dugaan sementara karena kondisinya sudah lapuk, selain itu hujan yang terus mengguyur, sehingga rumah tersebut ambruk,” katanya Selasa (15/11/2022).

Dadang menjelaskan kronologis rumah Daman yang ambruk. Jadi pada pukul 01.20 WIB, korban mendengar suara seperti ada yang mau roboh. Korban lalu keluar dan memberitahukan kondisi tersebut kepada tetangganya.

BACA JUGA:  FIM MiniGP Indonesia Series 2024: Kompetisi Sengit Pembalap Muda di Sirkuit Gery Mang

Setelah itu, sekitar pukul 02.00 WIB, tiba-tiba bagian dapur dan teras rumah korban ambruk. Beruntung, dalam kejadian tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, karena korban berhasil keluar dan selamat dari musibah tersebut.

“Korban tinggal sendirian di rumah tersebut. Alhamdulilah tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut,” jelasnya.

Baca Juga: Hujan Deras, Rumah Warga Pamarican Ciamis Ambruk

BACA JUGA:  Mungkinkah Indonesia Menjadi Kejutan di Kualifikasi Piala Dunia FIFA 2026?

Lanjut Dadang menambahkan, rumah milik Daman tersebut kondisinya memang sudah tidak layak huni. Karena dari struktur bangunan sudah rapuh dan lapuk termakan usia.

“Korban tidak mendapatkan bantuan Rutilahu dari pemerintah. Karena kepemilikan tanah rumah bukanlah milik korban,” pungkasnya.

Atas adanya kejadian tersebut, sejumlah petugas dari mulai Bhabinkamtibmas dan Kelurahan Linggasari serta masyarakat setempat, langsung membereskan puing-puing reruntuhan rumah Daman. (Ferry/R5/HR-Online/Editor-Adi)