Beranda Berita Subang Desa Mekarjaya Mewakili Kabupaten Subang Dalam Perlombaan P2WKSS Tingkat Jawa Barat

Desa Mekarjaya Mewakili Kabupaten Subang Dalam Perlombaan P2WKSS Tingkat Jawa Barat

Desa Mekarjaya Mewakili Kabupaten Subang Dalam Perlombaan P2WKSS Tingkat Jawa Barat

Desa Mekarjaya Kecamatan Compreng terpilih untuk mewakili Kabupaten Subang dalam perlombaan Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera (P2WKSS) tingkat Provinsi Jawa Barat.

Dalam perlombaan tersebut, desa yang sudah ditetapkan, akan dilakukan pendampingan oleh perangkat daerah terkait untuk mengubah desa, terutama terkait peningkatan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat.

Senada dengan hal tersebut, DP2KBP3A beserta TP-PKK Kabupaten Subang melakukan kunjungan ke Desa Mekarjaya pada Jumat, (19/5) dengan tujuan membina sudah sejauh mana persiapan yang dilakukan untuk mengikuti perlombaan P2WKSS dalam hal administrasi.

BACA JUGA:  DPRD Gelar Rapat Paripurna Bahas Perubahan KUA PPAS 2024

Kepala Desa Mekarjaya Dastari mengucapkan terima kasih kepada DP2KBP3A dan TP-PKK Kabupaten Subang atas kunjungan yang dilakukan untuk membimbing pihaknya dalam mengikuti perlombaan. Ia berharap dengan kunjungan tersebut mampu mengurangi kekurangan dan ketidakpahaman yang ada.

Camat Compreng H. Endang Herdiana juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati Subang dan pihak terkait atas kepercayaan yang diberikan kepada Desa Mekarjaya untuk mengikuti perlombaan P2WKSS di tingkat provinsi.

BACA JUGA:  Mengenal Endang Kosasih: Profil Anggota DPRD Subang yang Berangkat Dari Jalanan

"Dengan semangat yang kami miliki semoga bisa membuktikan kepada pak bupati dan pihak lainnya bahwa tidak salah memilih. Jadi mohon bimbingan dan arahannya," ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris DP2KBP3A Kabupaten Subang Dra. Nunung Nurhayati menyampaikan bahwa Desa Mekarjaya merupakan desa kedua yang ditunjuk oleh pemerintah untuk mengikuti perlombaan P2WKSS tingkat provinsi yang pada tahun sebelumnya yaitu Desa Cintamekar Kecamatan Serangpanjang.

BACA JUGA:  50 Anggota DPRD Subang Periode 2024-2029 Siap Dilantik: KPU Subang Selesaikan Tahap Akhir

"Desa Mekarjaya ini merupakan desa kedua yang ditunjuk mewakili Kabupaten Subang dalam perlombaan P3WKSS Tingkat Provinsi Jawa Barat," ujarnya.

Ia berharap dengan adanya kegiatan tersebut mampu membawa Desa Mekarjaya juara dalam perlombaan P2WKSS.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut jajaran DP2KBP3A Kabupaten Subang, TP-PKK Kabupaten, Ketua TP-PKK Kecamatan Compreng beserta jajaran, TP-PKK Desa Mekarjaya dan tamu undangan lainnya.