MEDIAJABAR.COM, SUBANG – Rusaknya ruas jalan menuju Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Jalupang yang berada di Desa Jalupang, Kecamatan Kalijati, Subang menuai polemik.
Beberapa pihak mulai saling tuding, mencari kambing hitam siapa yang salah atas kerusakan jalan tersebut.
Polemik mulai muncul ketika puluhan truk pengangkut sampah menuju TPA Jalupang diberhentikan warga Desa Mayasari, Kecamatan Cipeundeuy pada Minggu (24/12/2022).
Namun apakah benar, kerusakan jalan menuju TPA Jalupang yang melintasi proyek Jalan Cipeundeuy-Serangpanjang tersebut disebabkan oleh truk pengangkut sampah?
Menurut sumber mediajabar.com yang merupakan warga sekitar menyebutkan, bahwa penyebab kerusakan justru karena adanya aktivitas PT Jalupang Anugrah Panimuan (JAP) yang diduga menjual tanah ke luar.
“Yang jelas bukan rusak karena angkutan alat berat proyek TPA, namun akibat aktivitas tambang yang dijual ke luar, tiap hari hilir mudik,” kata sumber, Senin (26/12/2022).
Seperti diketahui PT JAP saat ini sedang menggarap proyek pengerjaan jalan Cipeundeuy-Serangpanjang. Perusahaan tersebut mengupas tanah disepanjang jalan tersebut.
Untuk membuat situasi kondusif, Aktivitas Subang, Andi Lukman Hakim meminta kepada pemerintah untuk mengecek ke lapangan. Sehingga bisa diketahui siapa yang menjadi biang keroknya.
“Biar tidak saling tuduh, mana yang benar fakta objektifnya, penegak Perda harus turun tangan, turun ke lapangan. Satpol PP itu harus turun,” kata Andi Gondrong sapaan akrabnya.
Sehingga jika diketahui penyebabnya, tidak akan ada pihak yang dirugikan. Jangan sampai warga protes karena armada truk melintasi jalanan desa, namun ternyata penyebab bukan itu.
“Ini di lapangan harus benar-benar dilihat penyebab. Jangan saling tuduh dan saling lembar. Apalagi cari kambing hitam,” katanya.
Dua pihak yang saat ini menjadi tertuduh menjadi penyebab rusaknya jalan menuju TPA Jalupang tersebut, pertama hilir mudik angkutan tanah merah PT JAP dan armada sampah milik Pemda Subang.