Beranda Berita Nasional Capres 2024 Prabowo Subianto Goyang Gemoy Saat Kampanye Perdana di Tasikmalaya

Capres 2024 Prabowo Subianto Goyang Gemoy Saat Kampanye Perdana di Tasikmalaya

Prabowo.jpg

harapanrakyat.com,- Capres 2024 Prabowo Subianto melakukan kampanye perdananya di Tasikmalaya, Jawa Barat, pada Sabtu (2/12/2023). Calon presiden nomor urut 2 itu kampanye di Lapangan Primajasa Exhibition Center, Kecamatan Singaparna.

Saat mengawali orasi kampanye di hadapan ribuan pendukungnya, Prabowo sempat bergoyang gemoy dengan khas tangan melenggak lenggok dan badannya maju mundur.

“Saya mulai kampanye terbuka di Tasikmalaya. Saya minta maaf sejak 2019 tidak kembali ke sini (Tasikmalaya). Masalahnya kalian juga tahu, saya kalah,” kata capres 2024 Prabowo Subianto saat orasi kampanye terbuka di Tasikmalaya, Sabtu (2/12/2023).

BACA JUGA:  Shin Tae-Yong memanggil sebanyak 26 pemain, ini daftarnya

Meski begitu dirinya tidak akan menyerah. Ia jatuh dan bangkit kembali. Karena kata Prabowo, waktu itu paketnya paket hemat.

“Pak Jokowi mengajak saya bersatu. Beliau mengajak bersatu untuk rakyat Indonesia. Setelah bergabung, saya melihat Pak Jokowi sangat mencintai rakyat Indonesia. Beliau ingin rakyat Indonesia berdiri di atas kakinya sendiri,” teriak Prabowo dengan suara bergetar.

BACA JUGA:  Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia Kualifikasi Piala Dunia 2026

Capres 2024 Prabowo Subianto saat kampanye perdana di Tasikmalaya terlihat ia didampingi Ketua TKN (Tim Kampanye Nasional) Prabowo-Gibran, Rosan Perkasa Roeslani, Ketua TKD (Tim Kampanye Daerah) Jabar Ridwan kamil. Serta Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono. (Apip/R3/HR-Online/Editor: Eva)