Beranda Berita Nasional BPBD Catat 10 Kecamatan di Bekasi Masih Tergenang Banjir

BPBD Catat 10 Kecamatan di Bekasi Masih Tergenang Banjir

banjir-bekasi.jpg

harapanrakyat.com –  Banjir masih menggenangi sejumlah kecamatan di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Saat ini, 10 kecamatan masih tergenang banjir ketinggian permukaan banjir 10 sentimeter hingga mencapai 1 meter.

Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi, Muhammad Said mengatakan, pihaknya terus memantau kondisi terkini.

Meski saat ini masih ada 10 kecamatan di Kabupaten Bekasi yang tergenang banjir, lanjut Said, namun sebaran wilayah genangan itu berkurang. Semula, sebaran wilayah genangan banjir mencapai 19 kecamatan.

BACA JUGA:  Penginapan Murah Subang: Daftar Alamat dan Tarif (2024)

Baca Juga : Polisi Amankan Pelaku Tawuran Bawa Senjata Tajam di Bekasi

“Sejak Rabu (1 Maret 2023) ketinggian permukaan banjir sudah mengalami penurunan. Saat ini, wilayah yang masih tergenang banjir tersisa 10 kecamatan,” ungkap Said, Senin (6/3/2023).

Ia menjelaskan, beberapa wilayah yang masih tergenang banjir itu di antaranya Muaragembong, Cabangbungin, Pebayuran, Tarumajaya, Sukakarya, Babelan, Tambun Selatan, Karang Bahagia, dan Sukatani.

“Ketinggian permukaan banjir di masing-masing wilayah, berbeda mulai 10 sentimeter hingga 1 meter,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Kronologis Lengkap Kecelakaan Truk Maut di Subang: Dua Tewas, Delapan Luka-luka

Mengenai jumlah warga terdampak genangan banjir ini, lanjut Said, pihaknya mencatat sebanyak 19.648 warga terkena dampak.

BPBD Jabar Pantau Kondisi dan Kebutuhan Dasar Warga Terdampak Banjir Bekasi

BPBD Jawa Barat terus berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Bekasi untuk memantau keadaan dan kebutuhan dasar warga terdampak banjir di pengungsian.

Pranata Hubungan Masyarakat BPBD Jawa Barat Hadi Rahmat menuturkan, pihaknya sudah mengirimkan bantuan logistik sejak kejadian banjir di Kabupaten Bekasi.

BACA JUGA:  XL Axiata Berhasil Raih Penghargaan Tertinggi di Stellar Workplace Award 2024

Baca Juga : Pemkot Cimahi Lakukan Vaksinasi Flu Burung

Tidak hanya ke Kabupaten Bekasi, kata Hadi, pihaknya pun sudah mengirimkan bantuan logistik bagi warga terdampak banjir di Karawang dan Subang.

“Kita terus berkoordinasi dengan BPBD setempat untuk memantau perkembangan di sana. Terutama memantau kebutuhan dasar para korban terdampak banjir yang masih di pengungsian, termasuk di Kabupaten Bekasi,” kata Hadi di Kota Bandung, Jawa Barat. (Setiawan/R13/HR Online/Editor-Ecep)