Beranda Berita Subang Bersama Dekopinda Subang, Hj Yoyoh Ruhimat Kunjungan Kerja ke 2 Koperasi

Bersama Dekopinda Subang, Hj Yoyoh Ruhimat Kunjungan Kerja ke 2 Koperasi

IMG-20211118-WA0037.jpg

KOTASUBANG.com, Subang – Ketua TP PKK Subang Hj. Yoyoh Sopiah Ruhimat melakukan kunjungan ke Primkoppol Resort Subang dan Koperasi Wanita Mekar Saluyu Desa Jambelaer Kecamatan Dawuan, Kamis (18/11/2021).

Dalam kunjungannya ke Primkoppol resort Subang Hj. Yoyoh disambut dan berdiskusi dengan Ketua Primkoppol Subang Iptu (Purn) Hardoyo terkait berbagai program dan perkembangan koperasi yang beroperasional digedung milik sendiri tersebut.

Dalam kesempatan tersebut Mimih sapaan akrab Hj Yoyoh Sopiah Ruhimat memberikan apresiasinya terkait berbagai program yang dijalankan primkoppol resort Subang yang telah mengalami banyak kemajuan.

Usai mendatangi Primkoppol resort Subang Hj. Yoyoh melanjutkan kunjungannya ke Koperasi Wanita Mekar Saluyu di Desa Jambelaer Kecamatan Dawuan.

BACA JUGA:  Truk Besar Terguling di Subang: Kecelakaan di Pasirkareumbi Libatkan 2 Truk Pengangkut Batu

Menurut Ketua Dekopinda Kabupaten Subang, H. Daeng Ma’mur Thahir, SE dirinya merasa bangga bisa bersilaturahmi dan melihat salah satu koperasi koperasi Wanita terbaik di kabupaten Subang terutama dalam segi SDM.

Ia mengungkapkan bahwa Koperasi tersebut berperan penting dalam membantu masyarakat dengan bermacam-macam profesi terutama wirausaha dan petani. Adapun salah satu prestasi Koperasi Wanita Mekar Saluyu yaitu memiliki pengelolaan keuangan dan aset sebesar 13 Milyar dengan 2200 anggota di 4 desa. H. Daeng berharap Koperasi Wanita Mekar Saluyu dapat menjadi percontohan, sehingga di setiap kecamatan lainnya dapat terbentuk koperasi wanita seperti Koperasi wanita mekar saluyu.

BACA JUGA:  Menindaklanjuti Progres Pembangunan Jalan, Pj Bupati Subang Kembali Lakukan Peninjauan

Samentara itu Hj Yoyoh Sopiah Ruhimat mengucapkan rasa syukur atas peningkatan aset dan keuangan koperasi dan dirinya pun merasa bangga atas pengelolaan koperasi yang dilakukan secara profesional sehingga mengalami kemajuan dan membawa manfaat untuk masyarakat sekitar.

“Alhamdulillah dari pertama kali kesini asetnya bisa dibilang belum terlalu banyak namun sekarang bisa mencapai 12M. Salutnya saya dengan ibu pengurus disini karena bisa profesional dengan pengelolaan yang luar biasa dan SDM nya bisa meningkatkan koperasi wanita dan membantu masyarakat disini” ujarnya.

BACA JUGA:  Kapolres Subang Turun ke Ladang: Sinergi Gugus Tugas Polri untuk Ketahanan Pangan

Dirinya mengatakan bahwa salah satu tujuan kedatangannya adalah untuk belajar tentang tata cara pengelolaan Koperasi wanita dan berharap koperasi Wanita yang lain dapat mengikuti jejak Koperasi Wanita Mekar Saluyu.

“Tujuannya saya ingin belajar tentang tata dan cara pengelolaan Koperasi Wanita ini, mudah-mudahan di tempat lain nya bisa dibangun seperti koperasi Wanita Mekar Saluyu ini” ujar Hj. Yoyoh.

Turut Hadir Ketua Dekopinpda H. Daeng Ma’mur Thahir, S.E, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kab. Subang Hj. Siti Nuraeni Nuroni, Sekdis DKUPP Drs. Suwitro.,M.Si dan Pengurus Dekopinda Kab. Subang.