Beranda Berita Nasional Bakal Calon DPR RI Dapil Jabar X Partai Demokrat Ini Targetkan 20...

Bakal Calon DPR RI Dapil Jabar X Partai Demokrat Ini Targetkan 20 Ribu Suara di Pangandaran

Bacaleg.jpg

harapanrakyat.com,- Bakal calon DPR RI dapil Jabar X Partai Demokrat Miftah Al Ghauts menargetkan 20 ribu perolehan suara di Kabupaten Pangandaran. Sedangkan, target untuk dapil (daerah pemilihan) Jawa Barat sebanyak 100 ribu suara.

Hal diungkapkan Miftah usai menghadiri silaturahmi penguatan kader dengan bakal calon legislatif (bacaleg). Serta penguatan struktur DPC Partai Demokrat Kabupaten Pangandaran, Kamis (20/7/2023), di salah satu rumah makan yang ada di Pangandaran.

Miftah mengatakan, dalam rangka menyatukan niat lurus, sehingga silaturahmi antar sesama bacaleg itu diharapkan terbangunnya harmonisasi.

“Kita hanya menyamakan, meluruskan niat, dan menyatukan barisan saja supaya bersama-sama. Sehingga jalinan silaturahmi menjadi kuat,” kata Miftah Al Ghauts kepada harapanrakyat.com, usai acara.

“Penguatan dalam perspektif kita harus satu samakan pemikiran di antara para bacaleg, sehingga jangan jadi lawan diantara kawan satu partai. Harus membangun kebersamaan di internal Partai Demokrat Pangandaran,” tambahnya.

BACA JUGA:  30 Petugas Pertanian Jabar Asah Keterampilan Smart Farming di Bapeltan Cianjur

Bakal Calon DPR RI Dapil X Jabar Ini Berharap Kemenangan Demokrat 2 Kali Lipat

Baca Juga: Politisi Demokrat Imbau Warga Ciamis Waspadai Pinjaman Online Ilegal

Ia pun berharap kemenangan bersama untuk Partai Demokrat dapat terwujud, dan akan lebih baik dari masa lalu. Kemenangan partai berlogo mercy itu bisa meningkat dua kali lipat dari sebelumnya.

Bakal calon DPR RI dapil X Jabar dari Partai Demokrat itu menargetkan untuk perolehan suara di Jawa Barat sebanyak 100 suara pada Pemilu 2024.

Sedangkan, untuk di Kabupaten Pangandaran ia menargetkan perolehan 20 ribu suara.

BACA JUGA:  Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia Kualifikasi Piala Dunia 2026

“Target perolehan suara saya di dapil X Jabar sebanyak 100 ribu suara, dan Kabupaten Pangandaran 20 suara. Mudah-mudahan tercapai,” harap Miftah.

Siap Majukan Wisata Pangandaran

Ia pun mengatakan, Pangandaran sebagai daerah wisata, namun sayangnya belum ada penanganan secara profesional dari pemerintah maupun pihak swasta.

Baca Juga: Hadiri Konsolidasi PAN Pangandaran, Zulkifli Hasan Targetkan 11 Kursi DPR RI dari Jabar

Miftah menilai, pengelolaan bidang wisata pantai khususnya kuliner atau restoran di Pangandaran seolah-olah masih sendiri-sendiri.

“Belum ada pengayoman buat mereka, sehingga kita kurang nyaman. Padahal suasana wisata Pangandaran ini seperti di Jimbaran Bali, jadi sayang sekali,” ujarnya.

Menurutnya, untuk promosi wisata Pangandaran masih belum maksimal. Karena masih banyak orang di Jakarta yang belum tahu tentang Pangandaran.

BACA JUGA:  Shin Tae-Yong memanggil sebanyak 26 pemain, ini daftarnya

Miftah pun berjanji jika dirinya ditakdirkan jadi anggota DPR RI dapil Jabar X, maka akan konsen dan siap memajukan wisata di Pangandaran.

DPC Demokrat Pangandaran Targetkan 5 Kursi DPRD

Sementara itu, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Pangandaran Tarsuli mengatakan, pihaknya menginginkan setiap dapil memiliki 1 anggota dewan. Jadi dari 5 dapil targetnya 5 anggota dewan dari Partai Demokrat.

“Menuju kesejahteraan Pangandaran dan bertujuan membangun kabupaten baru perlu adanya bantuan kader partai yang berkecimpung. Yakni 5 caleg mewakili masing-masing dapil,” katanya.

Tarsuli berharap kedepan Partai Demokrat membangun kebersamaan dengan lintas partai untuk kesejahteraan masyarakat Kabupaten Pangandaran sebagai percontohan di Jawa Barat. (Madlani/R3/HR-Online/Editor: Eva)